Panjat Tebing Sumbar Gagal Sumbang Medali di Dua Nomor Final

Panjat Tebing Sumbar Gagal Sumbang Medali di Dua Nomor Final

Atlet panjat tebing Sumbar gagal sumbang medali. [Foto: Humas KONI Sumbar]

Mimika, Padangkita.com - Dua nomor final yang diikuti tim panjat tebing Sumatra Barat (Sumbar) pada Pekan Olahraga Nasional atau PON XX Papua, gagal menyumbangkan medali.

Pertandingan diadakan di Arena Panjat Tebing SP 2 Mimika, Papua, Selasa (5/10/2021). Turun pada nomor lead mix Andriko dan Apriana Nasution hanya mampu finish di rangking empat dengan catatan poin keseluruhan 3.46. Sementara final kedua, Apriana di nomor boulder perorangan putri hanya mampu berada di peringkat terakhir (6).

Medali emas pada nomor lead mix direbut oleh tim tuan rumah Papua yang diperkuat Nesthy Stella dan Tetih Ragil Anang. Medali perak diraih tim dari Bali Temi Teli Lasa dan Nadya Putri. Rindi Sufriyanto dan Pradeva Adelia dari Jawa Timur berhak atas medali perunggu.

Asa medali yang disandang Apriana pada nomor boulder perorangan putri juga berakhir dengan kegagalan. Pemanjat yang akrab disapa "Boy" ini hanya mampu menjadi juri kunci.

Pada nomor boulder perorangan putri tersebut, medali emas dan perak diraih pemanjat asal Jawa Timur Fitria Hartani dan Kharisma Ragil sementara medali perunggu direbut pemanjat Salsabila asal Jawa Barat.

Baca juga: PON XX Papua, Panjat Tebing Lead Mix Sumbar Melangkah ke Babak Final

Dari Jadwal yang dirilis panitia, tim panjat tebing Sumbar akan kembali bertanding pada babak kualifikasi nomor combined. Pada nomor itu, Riski Yusuf, Apriana, dan Aditya Putri akan bertanding. (*/pkt)

Baca Juga

Kontingen Sumbar Berburu Emas Hari Ini, Berikut Daftar Atlet Sumbar Peraih Medali PON XXI-2024
Kontingen Sumbar Berburu Emas Hari Ini, Berikut Daftar Atlet Sumbar Peraih Medali PON XXI-2024
Selamat Tinggal Sumbar! Provinsi Bengkulu Resmi Punya Jalan Tol Duluan
Selamat Tinggal Sumbar! Provinsi Bengkulu Resmi Punya Jalan Tol Duluan
Gubernur Sumbar dan TPID Sepakati 7 Langkah Strategis Pengendalian Inflasi Daerah
Gubernur Sumbar dan TPID Sepakati 7 Langkah Strategis Pengendalian Inflasi Daerah
Jumlah Penerima Beasiswa LPDP di Sumbar masih Sedikit, Alumni Diminta Gencar Sosialisasi
Jumlah Penerima Beasiswa LPDP di Sumbar masih Sedikit, Alumni Diminta Gencar Sosialisasi
Wisman ke Indonesia Januari-Maret 2023 Capai 2,25 Juta Kunjungan, ke Sumbar Cuma Segini
Wisman ke Indonesia Januari-Maret 2023 Capai 2,25 Juta Kunjungan, ke Sumbar Cuma Segini
Curah Hujan Tinggi, Waspada Longsor di Kawasan Palupuh Jalur Bukittinggi – Medan  
Curah Hujan Tinggi, Waspada Longsor di Kawasan Palupuh Jalur Bukittinggi – Medan