Padang Bakal Miliki Mobil Penyapu Jalan, ini Bentuknya

Padang Bakal Miliki Mobil Penyapu Jalan, ini Bentuknya

Mobil penyapu jalan (Foto: Humas Pemko)

Lampiran Gambar

Mobil penyapu jalan milik pemko Padang (Foto: Humas Pemko)

Padangkita.com - Pemerintah Kota (Pemko) Padang terus berinovasi dan membuat terobosan untuk membuat kota Padang semakin rapi dan bersih dari sampah-sampah yang berserakan di jalan.

Walikota Padang mengatakan pemko telah menyiapkan mobil atau kendaraan untuk menyapu jalan-jalan yang ada di Kota Padang. Jadi, pekerjaan membersihkan jalan tidak lagi dilakukan secara manual sepenuhnya.

"Kita akan punya mobil penyapu jalan atau mobil Sweeper," kata Mahyeldi.

Menurut Mahyeldi, mobil penyapu jalan atau mobil sweeper itu saat ini masih berada di Jakarta dan kepala Dinas Lingkungan Hidup kota Padang, Al Amin telah memesan mobil tersebut.

Rencananya mobil tersebut akan digunakan untuk membersihkan jalan dengan rute dari depan Hotel grand Zuri hingga batas kota Padang.

Mobil tersebut dibeli oleh Pemerintah Kota Padang dengan dengan harga Rp 2,8 milyar. Pemko Padang juga sudah menyiapkan delapan orang operator yang akan mengoperasikan mobil tersebut.

Walikota Padang berharap dengan adanya kendaraan penyapu jalan ini, tujuan agar jalan utama di Kota Padang bersih dari sampah bisa direaliasasikan.

Rencananya Mobil sweeper akan beroperasi dari dini hari hingga subuh.

"Mobil tersebut bekerja mulai pukul 02.00 Wib hingga sebelum pukul 06.00 Wib," kata Al Amin, Kepala Dinas Lingkungan Hidup, seperti dilansir dari humas pemko.

Rencanaya mobil ini akan diperkenalkan saat Peringatan Hari Lingkungan Hidup.

Tag:

Baca Juga

Jelang Pelantikan, Gubernur Mahyeldi Kumpulkan Semua Kepala Daerah Terpilih untuk Bahas Ini
Jelang Pelantikan, Gubernur Mahyeldi Kumpulkan Semua Kepala Daerah Terpilih untuk Bahas Ini
Pembangunan Jalan Tol di Provinsi Tetangga Sumbar Ini Dikebut, Progres Ruas Terbaru  68%
Pembangunan Jalan Tol di Provinsi Tetangga Sumbar Ini Dikebut, Progres Ruas Terbaru 68%
Dispar Padang Gandeng ASITA Promosikan Program 100 Hari Wali Kota dan Event Internasional
Dispar Padang Gandeng ASITA Promosikan Program 100 Hari Wali Kota dan Event Internasional
Semua Pemda di Sumbar Diminta Pakai E-Katalog Versi 6 yang Terintegrasi Sistem Bank Nagari
Semua Pemda di Sumbar Diminta Pakai E-Katalog Versi 6 yang Terintegrasi Sistem Bank Nagari
ASITA Sumbar Gelar Rakerda II: Bahas Mitigasi 'Bencana' Anggaran Pariwisata dan Bidik Wisman
ASITA Sumbar Gelar Rakerda II: Bahas Mitigasi 'Bencana' Anggaran Pariwisata dan Bidik Wisman
Semarak Cerdas Cermat K3 SIG Champions League: Tingkatkan Kesadaran K3 Pekerja, Semen Baturaja Raih Juara Umum
Semarak Cerdas Cermat K3 SIG Champions League: Tingkatkan Kesadaran K3 Pekerja, Semen Baturaja Raih Juara Umum