Naysila Mirdad Akan Mualaf Jelang Nikah? Ini Kata Sang Ayah Jamal Mirdad

Berita artis terbaru: Naysila Mirdad berencana jadi mualaf jelang nikah

Naysila Mirdad sang kekasih Roestiandi Tsamanov. [foto: ist]

Berita artis terbaru: Naysila Mirdad dikabar akan menjadi mualaf jelang  pernikahan bersama sang kekasih Roestiandi Tsamanov.

Padangkita.com - Menjalin kisah asmara beda agama sejak empat tahun silam, Naysila Mirdad dan Roestiandi Tsamanov dikabarkan berniat melangkah kejenjang pernikahan.

Jamal Mirdad sang ayah mengungkapkan kemungkinan wanita yang kerap disapa Nay menjadi mualaf sebelum menikah.

"Insya Allah, (Nay pindah agama). Karena dalam pernikahan kan agama yang paling pokok," ujar Jamal, Selasa (12/5/2020).

Lampiran Gambar

Jamal mengungkapkan ada kemungkinan bahwa Nay berniat jadi mualaf mengikuti kepercayaan sang suami. Meski demikian Jamal mengaku tidak ingin terlalu ikut campur dalam hubungan sang anak.

"Kalau saya setidaknya lebih memberikan suatu kepercayaan kepada anak itu sendiri, sebab dia yang akan lebih tahu, dia yang akan mengalami, cuman tentu saja sebagai orangtua ya meluruskan hal-hal yang nanti kurang baik, kurang benar dan kurang sesuai, dan itu pun kalau digubris," kata Jamal.

Rencananya Nay akan melangsungkan pernikahan di tahun 2020. Namun pandemi virus Corona menyebabkan rencana tersebut terpaksa ditunda sementara.

Baca juga: Ini Selebgram Cantik yang Gelar Pesta Mewah di Tengah Wabah Corona, Siapa Dia?

"Sepertinya yang saya dengar seperti itu, bahwa Nay juga sebenarnya tahun ini ingin mengakhiri lajangnya," ujar Jamal.

Jamal berharap Nay bisa segera mengakhiri masa lajang mengingat usia yang sudah menginjak 31 tahun.

Pria kelahiran Kudus, 7 Mei 190 ini juga berdoa agar Nay bisa menemukan pasangan yang terbaik.

"Nay mudah-mudahan cepat mendapatkan jodohnya, karena usianya sudah cukup, dan nanti bisa mendapatkan suami yang betul-betul menjadi harapannya di dunia dan akhirat," doa Jamal.

Lampiran Gambar

Terlahir dari orangtua berbeda keyakinan, Naysila Mirdad cukup dekat dengan agama orang taunnya: Islam dan Kristen. Aktris 31 tahun yang mengikuti keyakinan sang ibu ini mengaku turut mempelajari agama Islam.

Pada 2009 silam beredar kabar Naysila Mirdad menjadi seorang mualaf. Kala itu, fotonya saat mengikuti salat Idul Adha tersebar di Internet. Meski demikian, Nay dengan tegas membantah kabar tersebut.

Naysila menegaskan pada awak media bahwa ia masih memeluk agama Kristen. Menurut Nay, foto tersebut hanya sekadar dokumentasi saat terlibat dalam sebuah proyek sinetron.

"Dalam sinetron itu, aku dikisahkan menjadi mualaf dan ingin pesan itu sampai ke penonton. Jadi kalau penonton senang ya aku berhasil," ujarnya. [*/Prt]


Berita Artis terbaru hanya di Padangkita.com.

Tag:

Baca Juga

Siapkan Birokrasi Unggul, Pejabat Pemko Padang Jalani Talent Mapping Bagian Program 100 Hari Kerja
Siapkan Birokrasi Unggul, Pejabat Pemko Padang Jalani Talent Mapping Bagian Program 100 Hari Kerja
Koperasi Merah Putih dari Perspektif Ekonomi Politik
Koperasi Merah Putih dari Perspektif Ekonomi Politik
62 Peserta Lulus Tahap Dua Seleksi Jabatan Pimpinan Tinggi Pratama Pemprov Sumbar
62 Peserta Lulus Tahap Dua Seleksi Jabatan Pimpinan Tinggi Pratama Pemprov Sumbar
Andre Rosiade Bantu Bocah 3 Tahun Penderita Meningitis Hidrosefalus dan Cerebral Palsy
Andre Rosiade Bantu Bocah 3 Tahun Penderita Meningitis Hidrosefalus dan Cerebral Palsy
Berita Padang hari ini dan berita Sumbar hari ini: Jumlah pasien positif Covid-19 yang dirawat di SPH naik dua kali lipat pasca lebaran.
Lebih Cepat Sembuh dengan Bedah Minimal Invasif di Semen Padang Hospital
Internet Gratis Kini Hadir di Seluruh SMP Negeri Kota Padang, Dukung Pembelajaran dan Smart City
Internet Gratis Kini Hadir di Seluruh SMP Negeri Kota Padang, Dukung Pembelajaran dan Smart City