Mensos Tri Rismaharini Kunjungi Keluarga Korban Longsor Tambang di Solok Selatan

Mensos Tri Rismaharini Kunjungi Keluarga Korban Longsor Tambang di Solok Selatan

Gubernur Sumatera Barat Mahyeldi dan Wakil Gubernur Audy Joinaldy saat menyambut kedatangan Mensos Tri Rismaharini di Bandara Internasional Minangkabau (BIM), Rabu (12/5/2021).

Berita Solok Selatan hari ini dan berita Sumbar hari ini: Mensos Tri Rismaharini mengunjungi dan membagikan bantuan bagi keluarga korban longsor tambang emas ilegal di Kabupaten Solok Selatan

Padang, Padangkita.com - Menteri Sosial (Mensos) Tri Rismaharini mengunjungi dan membagikan bantuan bagi keluarga korban longsor tambang emas ilegal di Jorong Timbahan, Nagari Abai, Kecamatan Sangir Batang Hari (SBH), Kabupaten Solok Selatan (Solsel), Rabu (12/5/2021).

Santunan yang berikan berupa uang tunai senilai Rp15 juta bagi korban meninggal dunia dan Rp5 juta bagi korban luka-luka serta sejumlah bahan pokok.

Mensos mengatakan  kejadian kecelakaan tambang bukan kali pertama di Solok Selatan dan beberapa daerah lain di Sumbar.

Mantan Wako Surabaya tersebut berpesan kepada gubernur dan bupati supaya dapat menyelesaikan persoalan ini. Supaya tidak ada lagi masyarakat menjadi korban karena kesusahan mencari nafkah.

"Saya percaya pak bupati bisa membantu warganya mencari nafkah yang aman," ucap Risma.

Sementara itu, Gubernur Sumbar mengucapkan rasa duka mendalam atas musibah yang menimpa keluarga korban dan masyarakat Nagari Abai, Kecamatan Sangir Batang Hari dan sekitarnya.

Baca Juga: Polda Sumbar Akan Selidiki Penyebab Longsornya Lokasi Tambang di Timbahan Solok Selatan

“Atas nama pribadi dan pemprov Sumbar menyampaikan rasa duka dan bela sungkawa atas musibah longsor penambang emas di Abai,” ujarnya. [*/abe]


Baca berita Solok Selatan hari ini dan berita Sumbar hari ini hanya di Padangkita.com.

Baca Juga

Festival Durian Solok Selatan Ajang Promosi Potensi Lokal ke Masyarakat Luas
Festival Durian Solok Selatan Ajang Promosi Potensi Lokal ke Masyarakat Luas
Pemprov Sumbar-Pemkab Solsel Sepakati Kerja Sama, Ini Bidang yang Jadi Fokus Bersama
Pemprov Sumbar-Pemkab Solsel Sepakati Kerja Sama, Ini Bidang yang Jadi Fokus Bersama
Kunker 2 Hari Gubernur Sumbar di Solsel, Serap Aspirasi dan Buka Festival Durian di Pulau Mutiara
Kunker 2 Hari Gubernur Sumbar di Solsel, Serap Aspirasi dan Buka Festival Durian di Pulau Mutiara
Andre Rosiade Bantu Biaya Pengobatan Bayi tanpa Anus Asal Solok Selatan
Andre Rosiade Bantu Biaya Pengobatan Bayi tanpa Anus Asal Solok Selatan
Tragedi Berdarah di Polres Solok Selatan, Kasat Reskrim Ditembak Kabag Ops
Tragedi Berdarah di Polres Solok Selatan, Kasat Reskrim Ditembak Kabag Ops
Tanpa Anggaran Daerah, Solsel Gelar Turnamen Tenis Meja Antar-Pelajar Sumbar - Riau - Jambi
Tanpa Anggaran Daerah, Solsel Gelar Turnamen Tenis Meja Antar-Pelajar Sumbar - Riau - Jambi