Masyarakat Mampu Diminta Mundur Dari Daftar Penerima Bansos

Bantuan Covid-19, Anggaran program PEN

Ilustrasi. [Foto: Ist]

Painan, Padangkita.com - Masyarakat golongan mampu di Pesisir Selatan (Pessel) yang tidak berhak menerima bantuan sosial (bansos) diminta untuk melapor ke perangkat nagari setempat.

Kepala Dinas Pemberdayaan Masyarakat Desa Pengendalian Penduduk dan Keluarga Berencana Pessel Wendi mengatakan hingga saat ini masih banyak warga golongan mampu yang masih menerima bantuan sosial tersebut seperti Program Keluarga Harapan (PKH), Bantuan Tunai Langsung (BLT), dan Bantuan Pangan Non Tunai (BPNT).

"Diminta kesadarannya untuk mengundurkan diri dari program jika dari golongan mampu," katanya dilansir dari humas, Senin (11/5/2020).

Kesadaran ini perlu dilakukan mengingat masih banyak masyarakat yang membutuhkan bantuan tersebut sedangkan anggaran yang ada terbatas.

Selain itu menurutnya, anggaran atau data bantuan bagi masyarakat tersebut juga akan diperiksa oleh pihak berwenang seperti Badan Pemeriksa Keuangan (BPK) BPKP atau AIP.

Baca juga: 3 Hari Hilang di Batang Tarusan, Jasad Ade Ditemukan Mengambang

"Jika terdeteksi tidak sesuai dengan peraturan yang berlaku akan menjadi temuan dan hal itu akan ditindak lanjuti," ucapnya.

Dirinya juga mengatakan bagi nagari-nagari di Pessel yang sudah selesai melakukan sinkronisasi data adag dapat memajang daftar penerima bantuan di kantor wali nagari atau tempat publik lainnya.

Hal itu dilakukan untuk menciptakan transparansi dan agar masyarakat bisa mengoreksi dan mengevaluasi data-data tersebut.

Baca juga: 2 Hari Pencarian, Pria Hilang di Batang Tarusan Belum Ditemukan

"Dimasa yang akan datang masukan dan saran masyarakat tentu akan jadi bahan evaluasi pemangku kepentingan," lanjutnya.

Sementara itu, bagi nagari yang daftar Kartu Keluarga (KK) yang banyak, tentu punya cara tersendiri untuk mengkomunikasikanya dengan masyarakat. [*/abe]


Baca berita Pesisir Selatan terbaru hanya di Padangkita.com.

Baca Juga

Pemprov Fokus Pulihkan Sektor Kesehatan - Infrastruktur Terdampak Bencana di Pessel dan Padang Pariaman
Pemprov Fokus Pulihkan Sektor Kesehatan - Infrastruktur Terdampak Bencana di Pessel dan Padang Pariaman
Andre Rosiade: Jelang Lebaran, Gerindra Bagikan Ribuan Paket Sembako untuk Korban Banjir Pessel
Andre Rosiade: Jelang Lebaran, Gerindra Bagikan Ribuan Paket Sembako untuk Korban Banjir Pessel
Andre Rosiade kembali Realisasikan Janji Hadirkan Listrik bagi Masyarakat Surantih Pessel
Andre Rosiade kembali Realisasikan Janji Hadirkan Listrik bagi Masyarakat Surantih Pessel
Tak hanya Sediakan Sahur, Gerindra  juga Bagikan Takjil dan Nasi Berbuka untuk Korban Banjir
Tak hanya Sediakan Sahur, Gerindra juga Bagikan Takjil dan Nasi Berbuka untuk Korban Banjir
Gubernur Mahyeldi Minta Rincian Kerugian Kerusakan TPI Surantih Akibat Banjir
Gubernur Mahyeldi Minta Rincian Kerugian Kerusakan TPI Surantih Akibat Banjir
Gubernur Mahyeldi Salurkan 220 Ton Beras Cadangan Pangan untuk Warga Pessel
Gubernur Mahyeldi Salurkan 220 Ton Beras Cadangan Pangan untuk Warga Pessel