Berita artis terbaru, gosip artis dan gosip terbaru: Sempat marah saat miliki dua anak tuli, Dewi Yull mengaku menagis setelah membaca surat Ar-Rahman.
Padangkita.com - Setiap orang tua pasti menginginkan anak mereka lahir dengan sempurna tanpa kekurangan. Namun begitu beberapa diberikan ujian oleh Tuhan dikaruniai anak dengan sedikit berbeda dari anak pada umumnya.
Hal ini pula yang dialami oleh penyanyi senior Dewi Yull. Tak hanya satu, Dewi bahkan miliki dua anak dengan keterbatasan fisik.
Kedua anak Dewi Yull memiliki kekurangan dalam pendengaran atau tuli. Kekurangan itu dialami oleh anak pertama dan ketiga Dewi Yull.
Diketahui anak pertama penyanyi senior itu bernama Giscka Putri Agustina. Sementara anak ketiganya bernama Surya Sahetapy.
Tentu saja memiliki dua anak dengan keterbatasan pendengaran tidak mudah. Dewi Yull harus ekstra sabar untuk sabar melatih anak-anaknya.
Dewi sendiri percaya bahwa setiap anak memiliki potensi mereka masing-masing. Lantaran hal itu pula dirinya tak ingin menyerah melatih potensi dari anak-anaknya itu.
Berkat kesabaran Dewi mendidik dan membesarkan anak-anaknya. Kini anak-anak Dewi Yull tumbuh menjadi orang sukses dan berprestasi.
Meski begitu, Dewi Yull tak menampik jika dirinya pernah marah pada Tuhan atas cobaan yang diberikan padanya.
Dewi Yull berusaha mencari jawaban atas hal yang dialami oleh kedua anaknya tersebut.
Baca juga: Pilih Bercerai Ketimbang Dimadu, Sekarang Artis Senior Bahagia dengan Suami Baru
“Waktu dapat Giscka ada kebingungan memiliki anak difabel, pas dapat anak ketiga senang, tapi ternyata Surya juga tuli,” ujar Dewi dalam tayangan di kanal YouTube TRANS TV OFFICIAL pada Rabu (30/12/2020).
“Saya mempertanyakan dan marah kepada Tuhan ‘kenapa gak cukup satu?’,” tambahnya.
Hal yang paling Dewi khawatirkan adalah masa depan anak-anaknya itu. Tentu saja dengan kekurangan yang dimiliki anak-anak Dewi Yull bisa membuat kesulitan mengahadapi kerasnya dunia.
Namun begitu, Dewi Yull memilih untuk tak terpuruk dengan kesedihannya itu. Ia lalu berserah diri dan ikhlas menerima cobaan dari sang pencipta.
“Suatu malam Saya berdoa dan membuka kitab suci, langsung tertulis jawaban ‘maka dari keduanya keluarlah mutiara dan marjan’ dan itu ada di surat Ar-Rahman,” tutur Dewi.
Setelah membaca ayat tersebut, Dewi Yull mulai menemukan jawaban atas pertanyaannya selama ini. Ia bahkan mengaku langsung menangis saat memahami arti ayat tersebut.
“Di situ saya nangis sesenggukan, minta ampun dan saya berjanji tidak akan pernah bertanya lagi apapun yang Tuhan berikan kepada hidup saya,” katanya. [*/Prt]