Mantan Kapolda Sumbar, Irjen Pol Fakhrizal Bagikan 2.500 Paket Sembako

Irjen Pol Fakhrizal: Bantuan Sembako

Relawan mengantarkan bantuan sembako dari Mantan Kapolda Sumbar, Irjen Pol Fakhrizal kepada masyarakat yang membutuhkan. [Foto: Istimewa]

Padang, Padangkita.com - Mantan Kapolda Sumatera Barat Irjen Pol Fakhrizal membagikan 2.500 paket sembako dan 35.000 masker bagi masyarakat yang terdampak virus corona (COVID-19) di Sumatera Barat.

"Ada sebanyak 2.500 paket sembako yang kami bagikan lewat para relawan untuk masyarakat Sumbar," ujarnya saat dihubungi melalui telepon seluler, Jumat (10/04/2020).

Paket sembako ini berisikan, beras, minyak goreng, telur, dan mie instan.

Ia mengatakan, wabah ini berdampak terhadap penurunan pendapatan sejumlah masyarakat. Dan juga terjadi peningkatan konsumsi rumah tangga, untuk kebutuhan dalam menjaga diri dan anggota keluar dari virus ini.

Bagi Fakhrizal yang saat ini berada di Jakarta, bantuan ini wujud kebersamaan dalam menghadapi pandemi ini. Sehingga masyarakat yang terdampak bisa memanfaatkan ini dengan baik.

"Dimana pun kita berada, mari kita bergotong royong menghadapi musibah ini. Insya Allah dengan bersama-sama dan bersatu kita bisa kuat," ujarnya.

Fakhrizal mengimbau masyarakat untuk tetap physical distancing. Tetap beraktivitas di dalam rumah. Dan menggunakan masker di dalam rumah.

"Masyarakat mesti menjaga kesehatannya. Menjaga imunitas tubuh untuk melawan virus ini," ujarnya.

Sebelumnya, Fakhrizal juga telah membagikan 5 ton beras kepada masyarakat terdampak.

Selain itu, Irjen Pol Fakhrizal juga telah mengirimkan sebanyak 35 ribu masker juga telah dibagikan secara gratis ke sejumlah rumah sakit dan masyarakat di Sumbar. [*/has]


Baca Berita Sumatra Barat hanya di Padangkita.com

Baca Juga

Kemendagri Puji Kesiapan Sumbar sebagai Tuan Rumah Event Nasional
Kemendagri Puji Kesiapan Sumbar sebagai Tuan Rumah Event Nasional
Di Depan Mahasiswa, Ini Hasil Kinerja - Fokus Percepatan Pembangunan yang Dipaparkan Gubernur Mahyeldi
Di Depan Mahasiswa, Ini Hasil Kinerja - Fokus Percepatan Pembangunan yang Dipaparkan Gubernur Mahyeldi
Catatkan SHU Rp1,9 Miliar, Koperasi KPN Balai Kota Padang Raih Sertifikat Sehat
Catatkan SHU Rp1,9 Miliar, Koperasi KPN Balai Kota Padang Raih Sertifikat Sehat
Catat Kinerja Positif, Laba Bersih Bank Nagari 2023 Capai Rp523,61 Miliar
Catat Kinerja Positif, Laba Bersih Bank Nagari 2023 Capai Rp523,61 Miliar
Kunjungi Posko Erupsi Marapi, Andre Rosiade Bantu Dapur Umum Rp25 Juta dan Sembako
Kunjungi Posko Erupsi Marapi, Andre Rosiade Bantu Dapur Umum Rp25 Juta dan Sembako
Prof. Syukri Arief Resmi Pimpin DPW ADI Sumbar, Ini Harapan Sekdaprov Hansastri
Prof. Syukri Arief Resmi Pimpin DPW ADI Sumbar, Ini Harapan Sekdaprov Hansastri