Landmark “Padang Kota Tercinta” di Puncak Gunung Padang Dibangun Lagi

Landmark “Padang Kota Tercinta” di Puncak Gunung Padang Dibangun Lagi

Landmark "Padang Kota Terciinta" di puncak Bukit Gunung Padang. [Foto: Sumbarprov.go.id]

Padang, Padangkita.com – Landmark Kota Padang berupa tulisan raksasa “Padang Kota Tercinta” yang terletak di atas puncak Bukit Gunung Padang segara dibangun lagi.

Bangunan tulisan itu sebelumnya terbakar hanya menyisakan kerangka, pada November 2019 lalu.

“Iya, akan kita bangun ulang,” ujar Kepala Dinas Pariwisata Kota Padang, Arfian kepada Padangkita.com, Kamis (16/9/2021).

Arfian menyebutkan, pihaknya bekerja sama dengan Bank Nagari terkait pembangunan ulang tersebut.

Kata dia, pembangunan akan dibiayai sepenuhnya oleh pihak Bank Nagari dengan bantuan dana dalam bentuk CSR (Corporate Social Responsibility).

Proses pembangunan akan dimulai pada Oktober 2021 mendatang dan ditargetkan selesai pada akhir tahun 2021 ini.

“Saat ini masih salam proses tender oleh pihak Bank Nagari,” kata Arfian.

Soal desain dan bentuknya, lanjut Arfian, tak jauh berbeda dengan yang sebelumnya dengan tulisan yang sama.

“Hanya saja mungkin akan ada penambahan sedikit oleh pihak Bank Nagari,” ucapnya.

Perlu diketahui, tulisan raksasa itu dibangun pada 5 Juli 2017 lalu oleh Dinas Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) Kota Padang.

Pembangunan dilakukan oleh PT Prindos Jaya sebagai kontraktor pelaksana dengan total biaya Rp6.370.071.000 dalam masa pembangunan 180 hari.

Baca juga: Hidupkan Kembali Padang Tempo Dulu, Pemko Padang Akan Cat Kawasan Kota Tua

Arfian berharap, dengan pembangunan ulang landmard ini dapat mempercantik kembali Kota Padang dan menjadi daya tarik tersendiri bagi wisatawan. [mfz/pkt]

Baca Juga

Dukung Smart City, Pemko Padang Digitalisasi Administrasi Sekolah Lewat Aplikasi Srikandi
Dukung Smart City, Pemko Padang Digitalisasi Administrasi Sekolah Lewat Aplikasi Srikandi
Wawako Padang Resmi Buka Koto Tangah Baralek Gadang, Dorong UMKM dan Lestarikan Budaya Lokal
Wawako Padang Resmi Buka Koto Tangah Baralek Gadang, Dorong UMKM dan Lestarikan Budaya Lokal
Wawako Padang Ingatkan Peran Strategis DP3AP2KB dalam Mewujudkan Kota Maju dan Sejahtera
Wawako Padang Ingatkan Peran Strategis DP3AP2KB dalam Mewujudkan Kota Maju dan Sejahtera
Ada Promo Pasca-Idul Fitri 1446 H di Bank Nagari, segera Ajukan Kredit dan Dapatkan 'Cashback'!
Ada Promo Pasca-Idul Fitri 1446 H di Bank Nagari, segera Ajukan Kredit dan Dapatkan 'Cashback'!
Wawako Padang Jenguk Anak Penderita Kanker, Siapkan Bantuan Kesehatan & Rumah.
Wawako Padang Jenguk Anak Penderita Kanker, Siapkan Bantuan Kesehatan & Rumah.
Pemko Padang Gandeng Pemerintah Provinsi dan Balai Teknis Nasional Bahas Percepatan Pembangunan Kota
Pemko Padang Gandeng Pemerintah Provinsi dan Balai Teknis Nasional Bahas Percepatan Pembangunan Kota