Kwarcab 0317 Pasbar Adakan MTQ Tingkat Kabupaten, 2 Kecamatan Tak Kirim Utusan

Kwarcab 0317 Pasbar Adakan MTQ Tingkat Kabupaten, 2 Kecamatan Tak Kirim Utusan

Panitia MTQ bersama peserta usai penyerahan hadiah MTQ. [Foto: Romi]

Simpang Empat, Padangkita.com - Kwartir Cabang 0317 Gerakan Pramuka Kabupaten Pasaman Barat (Pasbar) mengadakan Musabaqah Tilawatil Quran (MTQ) tingkat Pramuka Siaga, Penggalang, dan Penegak se-Pasbar, Rabu (27/10/2021).

Kegiatan ini dilaksanakan di dua tempat, yakni di Sekretariat Kwartir Cabang dan di Musala Al Muhajirin, Jalan Jati, Jorong Kampung Cubadak, Nagari Lingkuang Aua, Kecamatan Pasaman.

"Untuk jumlah peserta kegiatan ini sebanyak delapan orang per Kwartir Ranting serta didampingi dua orang pembina pendamping. Namun Kecamatan Kinali dan Kecamatan Sungai Beremas tidak mengutus perwakilan peserta," kata Ketua Pelaksana MTQ, Syafrizal RBT.

Ia menyampaikan, kegiatan Lomba MTQ tingkat Kabupaten Pasaman Barat ini merupakan program kerja Kwartir Cabang 0317 Gerakan Pramuka Pasbar Bidang Binamuda tahun 2021.

"Kegiatannya kita laksanakan selama satu hari saja, namun sebelumnya untuk tingkat kecamatan sudah terlebih dahulu melakukan seleksi. Jumlah peserta yang hadir sebanyak 88 orang dan 22 orang Pembina Pendamping," lanjutnya.

Ia menambahkan, dari kegiatan ini para pemenang MTQ akan tropi lepas dan uang pembinaan.

"Untuk juara 1 sebesar Rp300 ribu, juara 2 Rp200 ribu dan juara 3 Rp100 ribu. Jangan lihat jumlah uangnya, namun kita lihat manfaat ke depannya dari kegiatan ini. Bagaimana agar hal ini bisa terus kita pertahankan," ujarnya.

Ketua Kwartir Cabang 0317 Pasbar, Risnawanto yang diwakili Ketua Harian Pramana Yose memberikan gambaran kepada para peserta MTQ untuk mempersiapkan diri mulai dari emosional, karakter, dan spritual.

Hal ini disampaikan karena menurutnya, Kepramukaanlah yang bisa untuk menempa itu semua. Di mana setiap insan Pramuka itu selalu ikhlas dalam berbuat.

"Sifat ikhlas itulah salah satu karakter yang harus ditanamkan pada setiap jiwa kita terutama insan pramuka. Semoga hal ini menjadi amal dimata Allah SWT," ungkapnya.

Salah seorang Pimpinan Kontingen, Khairunnas menilai kegiatan ini walaupun hanya di kalangan pramuka, namun bisa membuat suatu kegiatan yang bisa membentuk karakter anak.

"Kegiatan ini menurut saya sangatlah luar biasa. Khususnya dalam bidang keagamaan serta membuat rasa lebih cinta terhadap Al-Quran," ucapnya.

Ia berharap, ke depan kegiatan ini lebih ditingkatkan lagi. Baik itu disiplin peserta dan juga jenis kegiatan keagamaan lainnya.

"Kalau bisa jangan hanya MTQ akan tetapi kegiatan lain juga seperti Pildacil, MSQ, dan lainnya yang sifatnya keagamaan," sarannya.

Baca juga: Pemkab Pasbar Wajibkan Pedagang dan Pengunjung Swalayan atau Mini Market Divaksin

Melalui kegiatan ini diharapkan bisa lahir qori dan qoriah muda Pasaman Barat untuk masa depan Pasbar yang lebih bermartabat. (rom/pkt)

Baca Juga

Remesba Lubuk Lintah Gelar MTQ dan Cerdas Cermat, Wujudkan Generasi Qurani
Remesba Lubuk Lintah Gelar MTQ dan Cerdas Cermat, Wujudkan Generasi Qurani
Roberia Perintahkan Semua Desa dan Kelurahan di Pariaman Gelar MTQ di Bulan Ramadan
Roberia Perintahkan Semua Desa dan Kelurahan di Pariaman Gelar MTQ di Bulan Ramadan
MTQ dan Lomba Azan HUT ke-62 Bank Nagari, Ini Daftar Pemenangnya
MTQ dan Lomba Azan HUT ke-62 Bank Nagari, Ini Daftar Pemenangnya
Desa Tanjung Sabar Gelar MTQ Antar-Majelis Taklim se-Pariaman Utara
Desa Tanjung Sabar Gelar MTQ Antar-Majelis Taklim se-Pariaman Utara
Pramuka Sumbar Raih Penghargaan Kwarda Tergiat II Regional Sumatra
Pramuka Sumbar Raih Penghargaan Kwarda Tergiat II Regional Sumatra
Audy 4 Jam Arungi Samudra Hindia Pakai Jetski demi Buka Kemah Bela Negara di Mentawai
Audy 4 Jam Arungi Samudra Hindia Pakai Jetski demi Buka Kemah Bela Negara di Mentawai