Padang, Padangkita.com – Komisi Pemilihan Umum (KPU) Sumatra Barat (Sumbar) terus berupaya memastikan kesiapan penyelenggaraan Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) 2024.
Salah satu langkah penting yang telah dilakukan adalah pendistribusian logistik tahap pertama.
Ketua KPU Sumbar, Surya Efitrimen, menyatakan bahwa seluruh kelengkapan logistik tahap pertama, seperti bilik suara, tinta, kabel ties, dan segel kertas, telah berhasil didistribusikan ke seluruh kabupaten/kota di Sumbar. Proses pendistribusian ini berlangsung mulai tanggal 23 hingga 29 September 2024.
"Kami bersyukur proses distribusi logistik tahap pertama berjalan lancar," ujar Surya, Rabu (2/10/2024).
Meskipun pendistribusian logistik tahap pertama telah selesai, KPU Sumbar tetap waspada terhadap potensi kendala, terutama di daerah-daerah terluar seperti Kepulauan Mentawai.
Mengingat pengalaman sebelumnya, KPU Sumbar telah mengambil langkah antisipasi untuk menghindari keterlambatan pengiriman logistik.
"Kami telah belajar dari pengalaman sebelumnya, terutama di Kepulauan Mentawai. Kali ini, kami memprioritaskan pengiriman logistik ke daerah-daerah terluar," tegas Surya.
Sementara itu, Ketua KPU Kota Padang, Dorri Putra, juga telah memastikan bahwa pihaknya telah menerima seluruh logistik tahap pertama yang dibutuhkan. Logistik tersebut saat ini telah disimpan dengan aman di gudang KPU Kota Padang.
"Dengan kelengkapan logistik ini, kami semakin optimis penyelenggaraan Pilkada di Kota Padang akan berjalan lancar," kata Dorri.
Saat ini, KPU Sumbar tengah fokus pada pengadaan logistik tahap kedua, terutama surat suara. Proses produksi surat suara diperkirakan akan memakan waktu sekitar satu bulan.
Baca Juga: Prestasi Membanggakan, Tinta Gambir Ciptaan Unand Kembali Dipercaya untuk Pilkada
KPU Sumbar berharap seluruh tahapan persiapan Pilkada dapat berjalan sesuai jadwal sehingga pelaksanaan Pilkada dapat berjalan dengan lancar, demokratis, dan sukses. [*/hdp]