Kota Padang Mulai Vaksinasi Covid-19 Untuk Anak SD Usia 6 – 11 Tahun

Kota Padang Mulai Vaksinasi Covid-19 Untuk Anak SD Usia 6 – 11 Tahun

Salah seorang anak divaksin di SDn 22 Padang. [Foto: Ist.]

Padang, Padangkita.com – Vaksinasi Covid-19 untuk anak tingkat Sekolah Dasar (SD) atau usia 6 - 11 tahun, telah dimulai di Kota Padang, Kamis (20/1/2021).

Di SDN 22 Padang, sebanyak 109 orang anak berhasil divaksin. Sementara itu di SDN 04 Tarantang sebanyak 67 orang. Vaksinasi di SDN 22 Padang dilakukan oleh Puskesmas Andalas, Kecamatan Padang Timur.

Pelaksanaan vaksinasi ini diawali dengan sosialisasi kepada para orang tua atau wali murid tentang manfaat vaksinasi oleh Kepala Puskesmas Andalas dr Mela Aryati.

"Awalnya cukup banyak pertanyaan dari orang tua murid yang masih meragukan vaksinasi, sebagian besar terpengaruh dengan berita-berita hoaks di media sosial, namun Alhamdulillah kita bisa menjawab dengan tuntas sehingga berhasil meyakinkan mereka untuk mau mengikutkan anaknya untuk divaksin," terang Mela.

Selain itu lanjut Mela, Dinas Kesehatan Kota Padang bekerja sama dengan Ikatan Dokter Anak Indonesia, dengan menghadirkan dokter anak guna ikut memberikan sosialisasi.

Untuk pelaksanaan vaksinasi, pihak Puskesmas juga melakukan upaya persuasif dengan mengajak anak-anak bercerita sembari para Vaccinator memberikan suntikan vaksin.

Upaya tersebut nampaknya sangat berpengaruh, sehingga para anak tidak merasa ketakutan saat dilakukan vaksinasi.

Bahkan salah seorang anak merasa kaget saat tiba-tiba petugas Vaccinator mengatakan vaksinnya sudah selesai.

"Haa...sudah ya bu dokter, koq ndak terasa ? Berarti besok sudah bisa sekolah lagi seperti biasa ya?" ujar salah seorang anak bersemangat.

Di SDN 04 Tarantang, vaksinasi juga diadakan pada pagi hari. Vaksinasi di sini dilakukan oleh tim Puskesmas Lubuk Kilangan.

Lurah Tarantang M. Farhan mengatakan animo orang tua dan wali murid sangat tinggi terhadap pelaksanaan vaksinasi di SD satu-satunya di Kelurahan Tarantang ini.

Hal itu terlihat saat mereka sangat antusias mendampingi anak-anaknya pada saat vaksinasi berlangsung.

“Alhamdulillah berkat kerja sama kita bersama kegiatan vaksinasi tingkat SD/MI ini bisa dilaksanakan dengan baik. Kelurahan Tarantang perdana melaksanakan vaksinasi bagi anak usia 6-11 tahun ini,” ujar Farhan.

Sementara itu, Kepala SDN 04 Tarantang, Erni Dewita mengatakan sekitar 50 persen dari murid di sekolah tersebut telah mau divaksin.

Baca juga: Target 70 Persen Terlampaui, Sumbar Kini Fokus Vaksinasi Anak Usia 6 – 11 Tahun 

“Alhamdulillah, dari 138 orang murid SDN 04 Tarantang ini, sudah 67 orang murid telah divaksin,” ujar Erni. [*/pkt]

Baca Juga

Gelanggang Air Mancur Youth Center Diresmikan, Jadi Wisata Baru Kota Padang
Gelanggang Air Mancur Youth Center Diresmikan, Jadi Wisata Baru Kota Padang
Wali Kota Padang Kembali Lantik Empat Kepala Dinas, Berikut Rinciannya 
Wali Kota Padang Kembali Lantik Empat Kepala Dinas, Berikut Rinciannya 
Pohon Tumbang di Padang, Sejumlah Kendaraan Tertimpa
Pohon Tumbang di Padang, Sejumlah Kendaraan Tertimpa
Gowes Siti Nurbaya 2023 Resmi Dihelat, 15 Ribu Peserta Siap Jadi yang Terbaik 
Gowes Siti Nurbaya 2023 Resmi Dihelat, 15 Ribu Peserta Siap Jadi yang Terbaik 
DP3AP2KB Padang Datangkan Psikolog untuk Anak-anak Pendemo Air Bangis 
DP3AP2KB Padang Datangkan Psikolog untuk Anak-anak Pendemo Air Bangis 
Pemko Padang Matangkan Persiapan Tablig Akbar Ustaz Adi Hidayat 
Pemko Padang Matangkan Persiapan Tablig Akbar Ustaz Adi Hidayat