Ketua MTKAAM Irifianda Abidin Meninggal Dunia di Padang Panjang

Padangkita.com: Irfianda Abidin, Berita Duka, Meninggal Dunia, Ketua MTKAAM

Ketua MTKAAM, Irfianda Abidin. [Foto: Ist]

Padang, Padangkita.com - Ketua Majelis Tinggi Kerapatan Adat Alam Minangkabau (MTKAAM) Irfianda Abidin dikabarkan meninggal dunia, Rabu (18/11/2020).

Kabar meninggalnya Irfianda beredar luas di berbagai media sosial, terutama malalui pesan singkat di grup WhatsApp. Irfianda dikabarkan meninggal dunia di Padang Panjang sekitar pukul 12.10 WIB, dalam usia 63 tahun.

Sekretaris Forum Masyarakat Minangkabau (FMM) Munzir membenarkan kabar meninggalnya tokoh agama Sumbar itu.

“Iya, beliau meninggal di Padang Panjang. Beliau meninggal sekitar pukul 12.10 WIB tadi siang,” ujar Munzir saat dikonfirmasi.

Informasinya, Almarhum akan dikebumikan di Padang Panjang hari ini juga. Ucapan belasungkawa pun mengalir dari berbagai pihak kepada keluarga Almarhum.

Baca juga: Ribuan Masyarakat Sumbar Gelar Aksi Solidaritas Muslim Rohingya

"Innalillahi Wainnailaihi Raji'un, telah berpulang ke-Rahmatullah bapak kita H Irfianda Abidin di Padang Panjang, semoga diampuni dosanya dan keluarga yang ditinggalkan sabar dan ikhlas. Amin," tulis salah anggota grup WhatsApp. [pkt]


Baca berita Sumbar terbaru hanya di Padangkita.com.

Baca Juga

Kemendagri Puji Kesiapan Sumbar sebagai Tuan Rumah Event Nasional
Kemendagri Puji Kesiapan Sumbar sebagai Tuan Rumah Event Nasional
Di Depan Mahasiswa, Ini Hasil Kinerja - Fokus Percepatan Pembangunan yang Dipaparkan Gubernur Mahyeldi
Di Depan Mahasiswa, Ini Hasil Kinerja - Fokus Percepatan Pembangunan yang Dipaparkan Gubernur Mahyeldi
Catatkan SHU Rp1,9 Miliar, Koperasi KPN Balai Kota Padang Raih Sertifikat Sehat
Catatkan SHU Rp1,9 Miliar, Koperasi KPN Balai Kota Padang Raih Sertifikat Sehat
Catat Kinerja Positif, Laba Bersih Bank Nagari 2023 Capai Rp523,61 Miliar
Catat Kinerja Positif, Laba Bersih Bank Nagari 2023 Capai Rp523,61 Miliar
Kunjungi Posko Erupsi Marapi, Andre Rosiade Bantu Dapur Umum Rp25 Juta dan Sembako
Kunjungi Posko Erupsi Marapi, Andre Rosiade Bantu Dapur Umum Rp25 Juta dan Sembako
Prof. Syukri Arief Resmi Pimpin DPW ADI Sumbar, Ini Harapan Sekdaprov Hansastri
Prof. Syukri Arief Resmi Pimpin DPW ADI Sumbar, Ini Harapan Sekdaprov Hansastri