Kemenag Umumkan Hasil SPAN-PTKIN, Cek di Sini

Berita Jakarta hari ini: Kemenag umumkan hasil Seleksi Prestasi Akademik Nasional Perguruan Tinggi Keagamaan Islam hari ini

Jakarta, Padangkita.com - Kabar baik, Kementerian Agama (Kemenag) akan mengumumkan hasil Seleksi Prestasi Akademik Nasional Perguruan Tinggi Keagamaan Islam (SPAN-PTKIN) hari ini, Senin (12/4/2021) siang.

Ketua Panitia SPAN-PTKIN Mahmud mengatakan pengumuman akan dilakukan pada pukul 13.00 WIB.

"Para peserta dapat mengecek kelulusan pada situs http: //pengumuman.span-ptkin.ac.id dengan memasukkan nomor pendaftaran," katanya dalam keterangan tertulis.

SPAN-PTKIN adalah seleksi nasional oleh seluruh UIN/IAIN/STAIN dalam sistem terpadu secara serentak oleh panitia pelaksana yang ditetapkan Menteri Agama RI.

Pendaftaran SPAN-PTKIN dilakukan pada 19 Februari 2021 lalu. Jalur SPAN-PTKIN ini dilakukan berdasarkan penjaringan prestasi akademik dengan menggunakan nilai rapor dan prestasi lain, tanpa ujian tertulis.

Mahmud menyatakan pengumuman tersebut akan diumumkan usai pihaknya menggelar rapat kelulusan beberapa waktu lalu. SPAN-PTKIN 2021, kata dia, telah diikuti oleh 182.890 siswa dari 11.920 sekolah yang mendaftar.

Direktur Jenderal Pendidikan Islam, Kemenag Muhammad Ali Ramdhani mengatakan PTKI harus menghadirkan pilihan program yang diisi oleh pasarnya sudah jelas.

Baca Juga: Tes CPNS 2021, Berikut Jadwal dan Formasi Pendaftarannya

"PTKI harus belajar keterampilan atau keahlian peserta didik agar dapat berkembang dan memenuhi permintaan pasar. Pendidikan vokasi bisa kita jadikan opsi untuk meluaskan jangkauan keilmuan, "kata dia. [*/abe]


Baca berita Jakarta hari ini hanya di Padangkita.com.

Baca Juga

Indonesia Resmi Kantongi Kuota 221 Ribu Jemaah Haji untuk 2025
Indonesia Resmi Kantongi Kuota 221 Ribu Jemaah Haji untuk 2025
Biaya Haji Dipangkas, Jemaah Hemat Jutaan Rupiah di 2025
Biaya Haji Dipangkas, Jemaah Hemat Jutaan Rupiah di 2025
Padang Resmi Jadi Kota Wakaf Keenam di Indonesia
Padang Resmi Jadi Kota Wakaf Keenam di Indonesia
'BPKH Hajj Run 2024' di Sumbar, Plt Gubernur Audy Bangga Masyarakat Antusias Mengikuti
'BPKH Hajj Run 2024' di Sumbar, Plt Gubernur Audy Bangga Masyarakat Antusias Mengikuti
Pemprov Sumbar Menangkan Penghargaan 3 Kategori Masjid Percontohan Nasional 2024
Pemprov Sumbar Menangkan Penghargaan 3 Kategori Masjid Percontohan Nasional 2024
Pemko Pariaman Apresiasi Program Kemenag ‘Lebaran Yatim, Berbagi Cinta Berlimpah Berkah’
Pemko Pariaman Apresiasi Program Kemenag ‘Lebaran Yatim, Berbagi Cinta Berlimpah Berkah’