Kedatangan Kafilah MTQ Pakai Terminal Khusus BIM, Mudahkan Pemeriksaan dan Pendaftaran

Berita Padang Panjang hari ini dan berita Sumbar hari ini: Pasca ditunjuk sebagai tuan rumah MTQ ke-39 tingkat Provinsi, Pemko Padang Panjang lakukan sejumlah persiapan

Ilustrasi MTQ Sumbar (Foto: Ist)

Padang, Padangkita.com - Bandara Internasional Minangkabau (BIM) menggunakan terminal khusus untuk kedatangan kafilah Musabaqah Tilawatil Quran (MTQ) Nasional 2020. Setiap kafilah yang datang pun harus mematuhi protokol kesehatan.

"Terminal Kedatangan yang baru kita gunakan khusus untuk menyambut kedatangan para kafilah MTQ se-Indonesia. Karena kita bisa melakukan pemeriksaan dan pendaftaran di sini," ujar Gubernur Sumatra Barat (Sumbar), Irwan Prayitno, Minggu (19/10/2020).

Dia meminta setiap instansi terkait bisa bekerja sama dalam menyukseskan MTQ Nasional yang digelar pada 19-21 November mendatang, termasuk penerapan protokol kesehatan bagi para kafilah.

"Setiap kafilah yang datang tetap kita lakukan pemeriksaan yang mengacu pada protokol Covid-19, seperti pemeriksaan swab. Semua ini kita lakukan untuk antisipasi agar virus Corona tidak menyebar di Sumbar," ucapnya.

Irwan menyatakan hal tersebut menyangkut nama Sumbar sebagai tuan rumah. Dia menginginkan semua tamu harus disambut dengan baik dan buat mereka senyaman mungkin. Setelah itu, tamu baru dibawa ke hotel telah disediakan.

Dia juga menyampaikan agar setiap instansi bisa lebih berperan aktif untuk tidak terjadinya penyebaran virus Corona.

"Kita harus bisa menjaga itu, jangan sampai acara MTQ ini menjadi klaster Covid-19. Ini menjadi tantangan bagi kita semua, mari kita jaga bersama," ajaknya.

Baca Juga: MTQ Nasional 2020 di Sumbar Dilaksanakan Secara Langsung, Irwan: Semua Peserta Wajib Tes ‘Swab’

Dia berharap MTQ Nasional yang berlangsung di Sumbar ini bisa berjalan dengan sukses dan bebas dari penyebaran Covid-19. [pkt]

Baca Juga

Kemendagri Puji Kesiapan Sumbar sebagai Tuan Rumah Event Nasional
Kemendagri Puji Kesiapan Sumbar sebagai Tuan Rumah Event Nasional
Di Depan Mahasiswa, Ini Hasil Kinerja - Fokus Percepatan Pembangunan yang Dipaparkan Gubernur Mahyeldi
Di Depan Mahasiswa, Ini Hasil Kinerja - Fokus Percepatan Pembangunan yang Dipaparkan Gubernur Mahyeldi
Catatkan SHU Rp1,9 Miliar, Koperasi KPN Balai Kota Padang Raih Sertifikat Sehat
Catatkan SHU Rp1,9 Miliar, Koperasi KPN Balai Kota Padang Raih Sertifikat Sehat
Catat Kinerja Positif, Laba Bersih Bank Nagari 2023 Capai Rp523,61 Miliar
Catat Kinerja Positif, Laba Bersih Bank Nagari 2023 Capai Rp523,61 Miliar
Kunjungi Posko Erupsi Marapi, Andre Rosiade Bantu Dapur Umum Rp25 Juta dan Sembako
Kunjungi Posko Erupsi Marapi, Andre Rosiade Bantu Dapur Umum Rp25 Juta dan Sembako
Prof. Syukri Arief Resmi Pimpin DPW ADI Sumbar, Ini Harapan Sekdaprov Hansastri
Prof. Syukri Arief Resmi Pimpin DPW ADI Sumbar, Ini Harapan Sekdaprov Hansastri