Kasus Covid-19 di Pasbar Bertambah Tiga Orang, Satu Meninggal Dunia

Padangkita.com: Berita Hari Ini - Kasus Covid-19 di Pasbar Bertambah Tiga Orang, Satu Meninggal Dunia, Pasaman Barat, Sumbar, Sumatra Barat Terbaru

Jumlah warga Pasaman Barat (Pasbar) yang terinfeksi virus Corona atau Covid-19 kembali bertambah tiga orang, Jumat (18/9/2020). (Foto: Ist)

Berita Pasaman Barat terbaru dan berita Sumbar terbaru: Kasus Covid-19 di Pasbar kembali bertambah tiga orang, total 47 orang

Simpang Empat, Padangkita.com - Jumlah warga Pasaman Barat (Pasbar) yang terinfeksi virus Corona atau Covid-19 kembali bertambah tiga orang, Jumat (18/9/2020). Sehingga total kasus Covid-19 di Pasbar menjadi 47 orang, sebanyak sembuh 31 orang telah sembuh, dan dua orang meninggal dunia.

"Berdasarkan hasil pemeriksaan sampel swab yang dilakukan oleh laboratorium Unand Padang, hari ini kembali bertambah pasien positif Covid-19 sebanyak tiga orang," kata Bupati Pasbar Yulianto saat jumpa pers di Media Center Gugus Tugas Covid-19, Jumat (19/9/2020) sore.

Pada kesempatan itu Yulianto didampingi Koordinator Pusat Pengendalian dan Operasi (Pusdalops) BPBD Pasbar Edi Busti dan Juru Bicara Gugus Tugas Covid-19 Pasbar, Gina Alecia.

Ketiga pasien yang positif ini berinisial ZA, 45 tahun dan YF, 43 tahun yang sebelumnya tes swab di RSUD Pasbar Senin, 14 September 2020 yang lalu. Berikutnya, ES, 57 tahun warga Nagari Kajai ini menjalani tes swab di RSUD Pariaman.

"Pasien ES meninggal dunia pada 16 September 2020 kemarin dan telah dimakamkan secara protokol Covid-19. Beliau diduga kontak dengan pasien positif sebelumnya yang merupakan pelaku perjalanan," ujar Yulianto.
ZA dan YF merupakan warga Jorong Tempurung Kinali dan sehari-hari bertugas sebagai petugas kesehatan di RSUD Pasbar.

Baca Juga: 68 Karyawan Bank Nagari Cabang Simpang Empat Ikuti Tes ‘Swab’, Layanan Tetap Buka

"Mereka merupakan pelaku perjalanan dari Kota padang dan saat ini telah kita lakukan pemeriksaan kesehatan terhadap mereka," terang Yulianto.

Tim Gugus Tugas Covid-19 telah melakukan tracing dan tracking terhadap orang yang diduga melakukan kontak dengan pasien positif tersebut.

"Kami mengharapkan agar masyarakat tetap tenang dan waspada. Patuhi protokol Covid-19 dengan selalu memakai masker, mencuci tangan dan menjaga jarak supaya mata rantai penyebaran Covid-19 ini bisa diputus," imbuhnya. [pkt]


Baca berita Pasaman Barat terbaru dan berita Sumbar terbaru hanya di Padangkita.com

Baca Juga

Dapat Bantuan Sembako, Warga Korban Banjir di Pasbar: Terima Kasih Pak Andre Rosiade
Dapat Bantuan Sembako, Warga Korban Banjir di Pasbar: Terima Kasih Pak Andre Rosiade
Andre Rosiade Kirim Bantuan 1.000 Paket Sembako untuk Korban Banjir di Pasaman Barat
Andre Rosiade Kirim Bantuan 1.000 Paket Sembako untuk Korban Banjir di Pasaman Barat
Dinilai Paling Layak Pimpin Sumbar, Mahyeldi akan Prioritaskan Infrastruktur di Daerah Terisolasi
Dinilai Paling Layak Pimpin Sumbar, Mahyeldi akan Prioritaskan Infrastruktur di Daerah Terisolasi
Mahyeldi Ungkap Rencana Pengembangan Pelabuhan Teluk Tapang Jadi Pusat Ekspor
Mahyeldi Ungkap Rencana Pengembangan Pelabuhan Teluk Tapang Jadi Pusat Ekspor
Pendukung di Pasbar Ini Siap Jalan Kaki 100 Km Jika Targetnya Memenangkan Mahyeldi-Vasko Tak Tercapai
Pendukung di Pasbar Ini Siap Jalan Kaki 100 Km Jika Targetnya Memenangkan Mahyeldi-Vasko Tak Tercapai
Berkunjung ke Kinali Pasaman Barat, Vasko Ruseimy Disambut Hangat Masyarakat
Berkunjung ke Kinali Pasaman Barat, Vasko Ruseimy Disambut Hangat Masyarakat