Kapolda Sumbar Berikan Penghargaan, Apresiasi 36 Personel Berprestasi

Kapolda Sumbar Berikan Penghargaan, Apresiasi 36 Personel Berprestasi

Kapolda Sumbar Irjen Pol Teddy Minahasa saat memberika penghargaan kepada personel yang berprestasi. Cara berlangsung di Mapolda Sumbar, Senin (8/11/2021). [Foto: Dok. Humas Polda Sumbar]

Padang, Padangkita.com - Sebanyak 36 personel Kepolisian Daerah (Polda) Sumatra Barat (Sumbar) mendapatkan penghargaan dari Kapolda Sumbar Irjen Pol Teddy Minahasa.

Penghargaan diberikan sebagai bentuk apresiasi atas kinerja personel dalam menyukseskan program yang diinisiasi Polda Sumbar, yakni Sumatra Barat Sadar Vaksin (Sumdarsin) dan pelaksanaan kegiatan pemberian Bantuan Tunai Pedagang Kaki Lima dan Warung.

Dalam sambutannya, Teddy mengatakan saat ini Polda Sumbar dan jajarannya tengah fokus untuk pelaksanaan vaksinasi, yang memerlukan kerja keras, ikhlas, dan tuntas dari semua pihak.

Oleh karena itu, dengan peningkatan capaian vaksinasi yang dilakukan lewat program Sumdarsin, Teddy menyampaikan ucapan terima kasih.

"Selaku Kapolda Sumbar, saya menyampaikan apresiasi setinggi-tingginya kepada rekan-rekan penerima penghargaan," ucapnya dalam upacara pemberian penghargaan di Mapolda Sumbar, Senin (8/11/2021).

Dia menerangkan saat dilakukan evaluasi pelaksanaan Sumdarsin terdapat beberapa kendala seperti cuaca dan minimnya transportasi. Namun, hal tersebut tidak menjadi permasalahan.

"Kita akan tetap mencari solusi dan siasat untuk mencapai hasil yang kita harapkan," pungkasnya.

Teddy berjanji akan memberikan promosi jabatan bagi personel yang mampu berkontribusi pada peningkatan capaian vaksinasi di Sumbar.

"Saya berjanji siapa yang konsisten bekerja keras dan capaian maksimal, konsisten, saya persilahkan untuk memilih jabatan sesuai yang dikehendaki," ungkapnya.

Sementara, Kabid Humas Polda Sumbar Kombes Pol Satake Bayu Setianto, S.Ik menuturkan personel yang mendapatkan penghargaan tersebut berjumlah 36 personel.

Baca Juga: Kapolda Sumbar Irjen Pol Teddy Minahasa Putra Ungkap Penyebab Kapolres Pasaman Dicopot

"Ada pejabat utama Polda Sumbar, Kapolres, dan anggota Polda Sumbar yang menerima penghargaan," ujarnya. [pkt/fru]

Baca Juga

Bus ALS Rebah Kuda di Malalak, 1 Meninggal dan 48 Luka-luka
Bus ALS Rebah Kuda di Malalak, 1 Meninggal dan 48 Luka-luka
Arus Balik Lebaran di Sumbar: Rute One Way Berubah, Patuhi Aturan Lalu Lintas!
Arus Balik Lebaran di Sumbar: Rute One Way Berubah, Patuhi Aturan Lalu Lintas!
Polda Sumbar Imbau Pemudik Taat Aturan Lalu Lintas untuk Perjalanan Balik yang Aman
Polda Sumbar Imbau Pemudik Taat Aturan Lalu Lintas untuk Perjalanan Balik yang Aman
Mudik Lebaran Aman dan Kondusif, Polda Sumbar Sampaikan Terima Kasih kepada Masyarakat
Mudik Lebaran Aman dan Kondusif, Polda Sumbar Sampaikan Terima Kasih kepada Masyarakat
Polri Buka Penerimaan Bintara dan Tamtama, Pendaftaran Ditutup 25 April 2024
Polri Buka Penerimaan Bintara dan Tamtama, Pendaftaran Ditutup 25 April 2024
Jumlah Pemudik Lebaran 2024 Meningkat 56,4%, Ini Pesan Wakapolda Sumatra Barat
Jumlah Pemudik Lebaran 2024 Meningkat 56,4%, Ini Pesan Wakapolda Sumatra Barat