Jokowi: Indonesia Harus Masuk Peringkat 10 Besar di Asian Games

Lampiran GambarPadangkita.com - Terkait target prestasi pencapaian atlet-atlet Indonesia yang akan berlaga dalam Asian Games XVIII Jakarta dan Palembang Tahun 2018, Presiden Joko Widodo (Jokowi) menyampaikan keinginan Indonesia untuk masuk 10 besar, karena pada perhelatan sebelumnya berada di ranking 17.

“Kita ini bangsa besar, jangan sampai 10 besar saja tidak masuk, taruh di mana muka kita semuanya,” kata Presiden Jokowi pada Promosi Asian Games 2018 “Jalan Terus Indonesia”, di halaman belakang gedung induk Istana Kepresidenan Bogor, Jawa Barat, Sabtu (4/10) pagi.

Sebelumnya Prsiden mengaku sempat berbisik-bisik, agar kalau bisa prestasi atlet-atlet Indonesia di Asian Games 2018 itu bisa masuk 8 besar, bukan 10 besar.

Dorong Masyarakat Berolahraga Jalan Sehat

 Dalam kesempatan itu, Presiden Jokowi juga menyinggung pemberitaan yang menyebut-bahwa bahwa masyarakat Indonesia itu malas kalau berjalan agak jauh. Ia menambahkan bahwa banyak masyarakat yang untuk berjalan dekat saja malas apalagi agak jauh.

“Mau ke mal parkir yang paling dekat dengan pintu biar jalannya dekat. Iya kan? Ya, ini fakta. Mau ke mana saja. Tadi mau ke sini mungkin parkirnya di depan pintu Istana Bogor. Semua mesti seperti itu, karena ingin jalan sependek mungkin,” ungkap Presiden seraya menyindir di sisi lain ingin semuanya sehat.

Menurut Kepala Negara, kalau dirinya ke daerah ya isinya jalan saja, banyak jalan kakinya. Kepala Negara menambahkan entah kalau itu masuk ke desa, sawah, maupun tepi pantai. “Ya tapi memang ya jalan itu menyehatkan, jalan itu enak,” ujarnya.

Dulu, ungkap Kepala Negara, dirinya kalau jogging pagi habis Subuh. Namun, lanjut Kepala Negara, ada yang membisiki dirinya agar  jangan monoton seperti itu. Ia disarankan, kadang-kadang jam 12 siang, jam 1 siang.

“Saya coba enak sekali, dari ujung atas sampai ujung bawah keringat keluar semuanya. Itu yang kita harapkan,” kata Presiden Jokowi.

Dalam kesempatan itu, Presiden mengingatkan, sudah ada trotoar yang bagus, ada tempat perbelanjaan yang bagus, maka jangan pakai parkir biar jalannya 1-2 meter. “Kapan kita akan sehat? Inilah yang akan terus kita gaungkan setelah Asian Games ini,” ucap Presiden Jokowi dikutip dari setkab.

Baca Juga

Raih Emas Asian Games 2018, Atlet Asal Pessel Diarak Keliling Kota
Raih Emas Asian Games 2018, Atlet Asal Pessel Diarak Keliling Kota
Bonus Peraih Medali Asian Games 2018 Cair Pekan Depan
Bonus Peraih Medali Asian Games 2018 Cair Pekan Depan
Bonus Uang, PNS dan Rumah Menanti Peraih Medali Asian Games 2018
Bonus Uang, PNS dan Rumah Menanti Peraih Medali Asian Games 2018
Raih 22 Emas, Kontingen Indonesia di Asian Games Lewati Target
Raih 22 Emas, Kontingen Indonesia di Asian Games Lewati Target
Presiden Bangga Dengan Raihan Medali Kontingen Indonesia di Asian Games
Presiden Bangga Dengan Raihan Medali Kontingen Indonesia di Asian Games
HUT ke 72 BNI, Rayakan dengan Program Promo
HUT ke 72 BNI, Rayakan dengan Program Promo