Jokowi dan Said Aqil Siradj Masuk 20 Tokoh Muslim Berpengaruh di Dunia

Jokowi dan Said Aqil Siradj Masuk 20 Tokoh Muslim Berpengaruh di Dunia

Presiden Jokowi saat bertemu dengan tokoh lintas agama yang tergabung dalam Asosiasi Forum Komunikasi Umat Beragama, di Istana, Bogor, Jabar, Selasa (23/5). (Foto: Humas/Agung)

Lampiran Gambar

Presiden Jokowi saat bertemu dengan tokoh lintas agama yang tergabung dalam Asosiasi Forum Komunikasi Umat Beragama, di Istana, Bogor, Jabar, Selasa (23/5). (Foto: Humas/Agung)

Padangkita.com - Presiden Indonesia, Joko Widodo dan Ketua PBNU KH. Said Aqil Siradj dinobatkan menjadi 20 muslim paling berpengaruh di dunia.

Hal tersebut diumumkan oleh Pusat kajian Islam Yordania atau The Royal Islamic Strategic Studies Centre yang setiap tahunnya menerbitkan daftar 500 tokoh Muslim dunia dalam publikasi berjudul The Muslim 500.

Edisi tahun ini menempatkan Presiden Jokowi di urutan 13 dan Ketua Nahdlatul Ulama Said Aqil Siradj di urutan 20. Tokoh dari Indonesia yang masuk dalam daftar tersebut adalah tokoh Muhammadiyah Din Syamsuddin di urutan 41.

Di urutan pertama adalah Guru Besar Universitas Al-Azhar Mesir, Prof Sheikh Ahmad Muhammad Al-Tayyeb. Setelah itu dua pemimpin kerajaan yaitu Raja Abdullah II dari Yordania dan Raja Salman bin Abdul-Aziz Al-Saud dari Arab Saudi.

Berikut 20 besar tokoh dalam The Muslim 500 edisi 2017:

1. Prof Dr Sheikh Ahmad Muhammad Al-Tayyeb, Mesir.
Guru Besar Universitas Al-Azhar, Imam Besar Masjid Al-Azhar.

2. Raja Abdullah II ibn Al-Hussein, Yordania.
Raja Yordania dan penjaga tempat suci Yerusalem.

3. Raja Salman bin Abdul-Aziz Al-Saud, Arab Saudi.
Raja Arab Saudi, penjaga dua masjid suci.

4. Ayatollah Hajj Sayyid Ali Khamenei, Iran.
Pemimpin Besar Republik Islam Iran.

5. Raja Mohammed VI, Maroko.
Raja Maroko

6. Hakim Sheikh Muhammad Taqi Usmani, Pakistan.
Cendekiawan terkemuka di bidang yurisprudensi Islam.

7. Ayatollah Sayyid Ali Hussein Sistani, Irak.

8. Recep Tayyip Erdogan, Turki.
Presiden Turki.

9. Abdullah Bin Bayyah, Mauritania.
Presiden Forum for Promoting Peace in Muslim Societies.

10. Amir Hajji Muhammad Abd Al Wahhab, Pakistan.
Pemimpin Tablighi Jamaat, Pakistan.

11. Sultan Qaboos bin Sa’id Aal Sa’id, Oman.
Sultan Oman

12. Jenderal Sheikh Mohammed bin Zayed Al-Nahyan, Uni Emirat Arab.
Putra Mahkota Abu Dhabi dan Wakil Panglima Tertinggi Militer UEA.

13. Presiden Joko Widodo, Indonesia.
Presiden Indonesia

14. Pangeran Muhammad bin Naif bin Abdul-Aziz Al-Saud dan Pangeran Muhammad bin Salman bin Abdul-Aziz Al-Saud, Arab Saudi.

15. Sheikh Abdul-Aziz ibn Abdullah Aal Al-Sheikh, Arab Saudi.
Ahli hukum Islam Arab Saudi.

16. Sheikh Ahmad Tijani bin Ali Cisse, Senegal.
Pemimpin Tijaniyya Sufi Order.

17. Presiden Muhammadu Buhari, Nigeria.
Presiden Nigeria.

18. Dr Ali Goma’a, Mesir.
Mantan hakim agama Mesir.

19. Sheikh Salman Al-Ouda, Arab Saud.
Ilmuwan dan pengajar di Arab Saudi.

20. Dr KH Said Aqil Siradj, Indonesia.
Ketua PB Nahdlatul Ulama.

Tag:

Baca Juga

Wali Kota Padang Ajak Generasi Muda Cintai Sejarah Lewat Festival Muaro
Wali Kota Padang Ajak Generasi Muda Cintai Sejarah Lewat Festival Muaro
Cuaca Tak Menentu, Perlu Perhitungan dan Kecermatan soal Ketersediaan Pangan
Cuaca Tak Menentu, Perlu Perhitungan dan Kecermatan soal Ketersediaan Pangan
Mahyeldi: Festival Rakyat Muaro lebih Semarak dengan Tema 'Padang Tempo Doeloe'
Mahyeldi: Festival Rakyat Muaro lebih Semarak dengan Tema 'Padang Tempo Doeloe'
Jemaah Haji Padang Terbang 12 Mei, Embarkasi Siapkan Pelayanan Ramah Lansia
Jemaah Haji Padang Terbang 12 Mei, Embarkasi Siapkan Pelayanan Ramah Lansia
Intip Kemeriahan Pembukaan Festival Rakyat Muaro Padang, Ribuan Warga Tumpah Ruah
Intip Kemeriahan Pembukaan Festival Rakyat Muaro Padang, Ribuan Warga Tumpah Ruah
Tradisi Ratik Tagak Sikaladi: Ziarah Kubur, Zikir, dan Silaturahmi Usai Puasa Sunah
Tradisi Ratik Tagak Sikaladi: Ziarah Kubur, Zikir, dan Silaturahmi Usai Puasa Sunah