Jaringan Aman, XL Axiata Bantu Korban Banjir Bandang dan Lahar Dingin di Sumbar

Jaringan Aman, XL Axiata Bantu Korban Banjir Bandang dan Lahar Dingin di Sumbar

Caretaker for Head Sales W-Central Sumatra 2, Toddy C Siburian menyerahkan donasi dari XL Axiata Peduli kepada warga korban bencana banjir lahar dingin di Posko Peduli Bencana, Kecamatan Limo Kaum. [Foto: dok. XL Axiata]

Padang, Padangkita.com - PT XL Axiata Tbk (XL Axiata) melalui program XL Axiata Peduli, menunjukkan kepeduliannya terhadap korban banjir lahar dingin Gunung Marapi di Kabupaten Agam dan Tanah Datar, Sumatra Barat.

Bantuan berupa bahan-bahan kebutuhan pokok sehari-hari seperti beras, mie instan, telur, makanan kaleng, dan minyak goreng telah didistribusikan kepada para korban di Posko Peduli Bencana di Kecamatan Limo Kaum, Kabupaten Tanah Datar dan Posko Galuang, Kecamatan Sungai Pua, Kabupaten Agam.

Group Head XL Axiata West Region, Desy Sari Dewi, menyampaikan rasa prihatinnya atas bencana yang menimpa masyarakat di sekitar Gunung Marapi.

Bantuan ini merupakan bentuk kepedulian XL Axiata dan upaya untuk meringankan beban para korban.

"XL Axiata turut prihatin dengan bencana banjir lahar dingin gunung merapi yang melanda Kabupaten Tanah Datar dan Kabupaten Agam, Sumatra Barat. Bantuan ini merupakan bentuk kepedulian XL Axiata dan memberikan kemudahan ketersedian bantuan untuk masyarakat Kabupaten Agam dan Tanah Datar," ujarnya lewat siaran pers, Rabu (22/5/2024).

Lebih lanjut ia mengatakan, bantuan darurat bencana yang pihaknya berikan telah berkoordinasi dengan aparat setempat,

"Semoga dapat meringankan beban para korban. Semoga bencana ini segera mereda sehingga masyarakat bisa beraktivitas kembali #JadiLebihBaik," sambungnya.

Desy menambahkan bahwa XL Axiata telah memastikan jaringan di wilayah bencana tetap aman dan beroperasi dengan normal.

Tim teknis terus memantau kondisi jaringan agar masyarakat dapat terus menggunakan layanan data dan berkomunikasi.

"XL Axiata telah menyiapkan antisipasinya, antara lain siap genset dan rekayasa jaringan. Terkait jaringan, secara keseluruhan jaringan XL Axiata di wilayah bencana masih dalam kondisi aman. #AdaUntukIndonesia," tutur Desy.

Banjir lahar dingin Gunung Marapi telah mengakibatkan dampak yang cukup parah di empat kabupaten, yaitu Kabupaten Agam, Tanah Datar, dan Padang Panjang.

Hingga saat ini, Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB) melaporkan 67 orang meninggal dunia dan 20 orang hilang akibat bencana ini.

XL Axiata bukan kali ini saja menunjukkan kepeduliannya terhadap masyarakat yang terkena bencana. Beberapa bulan lalu, XL Axiata Peduli juga telah menyalurkan donasi untuk korban banjir di 3 kecamatan di Kabupaten Pesisir Selatan, Sumatra Barat.

XL Axiata terus berkomitmen untuk membantu masyarakat Indonesia yang membutuhkan bantuan, termasuk melalui Program MTXL Tanggap Bencana.

Program ini merupakan wujud kepedulian karyawan XL Axiata untuk meringankan beban masyarakat yang sedang menghadapi bencana.

Karyawan XL Axiata juga telah berinisiatif untuk mengumpulkan donasi bagi korban banjir lahar dingin di Limo Kaum, Tanah Datar, Sumatera Barat.

Baca Juga: XL Axiata Gelar Donor Darah dan Donasi Buku di Pekanbaru, Peduli Sesama dan Berbagi Kebaikan

Donasi akan disalurkan melalui posko untuk masyarakat yang membutuhkan berkoordinasi dengan perangkat desa setempat. [*/hdp]

*) BACA informasi pilihan lainnya dari Padangkita di Google News

Baca Juga

20 Alat Sensor di Sungai - Sirene 5 Titik dan Papan Informasi Daerah Rawan Galodo Dipasang
20 Alat Sensor di Sungai - Sirene 5 Titik dan Papan Informasi Daerah Rawan Galodo Dipasang
Masa Tanggap Darurat Resmi Berakhir, Pencarian 10 Korban Hilang Galodo Sumbar Dihentikan  
Masa Tanggap Darurat Resmi Berakhir, Pencarian 10 Korban Hilang Galodo Sumbar Dihentikan  
Bhayangkari dan OASE KIM Kunjungi Korban Banjir Tanah Datar, Serahkan Bantuan dan Trauma Healing
Bhayangkari dan OASE KIM Kunjungi Korban Banjir Tanah Datar, Serahkan Bantuan dan Trauma Healing
XL Axiata Luncurkan Paket Bebas Puas: Internet Fleksibel Sesuai Kebutuhan dan Isi Kantong
XL Axiata Luncurkan Paket Bebas Puas: Internet Fleksibel Sesuai Kebutuhan dan Isi Kantong
25 Hari Pascabanjir Bandang, Bantuan Rp1,6 Miliar Terkumpul di Tanah Datar
25 Hari Pascabanjir Bandang, Bantuan Rp1,6 Miliar Terkumpul di Tanah Datar
Gangguan Listrik Massal di Sumatra Sebabkan Jaringan Seluler Terkendala
Gangguan Listrik Massal di Sumatra Sebabkan Jaringan Seluler Terkendala