Izet Segera Jalani Persidangan, Penyidik Limpahkan Berkas Kasus Pemalakan ke Kejaksaan

Izet Segera Jalani Persidangan, Penyidik Limpahkan Berkas Kasus Pemalakan ke Kejaksaan

Zetrizal alias Izet, pelaku pemalakan. [Foto: Ist.]

Padang, Padangkita.com - Masih ingat dengan Izet, preman yang memalak dan menganiaya sopir truk angkutan semen di kawasan Packing Plant Indarung (PPI) kawasan PT Semen Padang, Kecamatan Lubuk Kilangan, Kota Padang?

Tak lama lagi, pria yang bernama lengkap Zetrizal itu akan menghadapi persidangan atas kasus pemalakan yang dilakukannya.

Tim Penyidik Kepolisian Daerah (Polda) telah merampungkan berkas perkaranya dan telah melimpahkannya ke Kejaksaan Negeri (Kejari) Padang, Senin (7/9/2021) pagi. Pelimpahan ini merupakan tahap II setelah penyidik melangkapi berkas sesuai petunjuk Kejaksaan.

“Berkasnya sudah kami limpahkan tadi,” ujar Kepala Bidang (Kabid) Humas Polda Sumbar, Kombes Pol Satake Bayu Setianto yang dihubungi Padangkita.com, Senin sore.

Meski telah menyerahkan berkas ke Kejari, kata Satake, penyidik belum menyerahkan tersangka dan barang bukti. Kata dia, penyidik masih berkoordinasi dengan Kejaksaan.

Dalam kasus itu, Izet dijerat dengan Pasal 368 ayat 1 Kitab Undang-Undang Hukum Pidana (KUHP) tentang tindak pidana kekerasan.

Baca juga: Ketika Preman Izet yang Dulu Ganas dan Beringas Kini Lunak Seperti Bubur  

Izet melakukan pemalakan pada Minggu (11/7/2021). Video aksi Izet tersebut kemudian viral di media sosial. Usai melakukan aksinya, Izet sempat melarikan diri. Sampai akhirnya ia diringkus tim Polda Sumbar di rumah mertuanya, di Tanah Datar, Kamis (15/7/2021) pagi. [mfz/pkt]

Baca Juga

Libur Lebaran 2025 di Sumbar, 36 Kecelakaan Lalu Lintas Renggut 8 Korban Jiwa dan 67 Luka
Libur Lebaran 2025 di Sumbar, 36 Kecelakaan Lalu Lintas Renggut 8 Korban Jiwa dan 67 Luka
Jelang Idulfitri, Wawako Padang Ikuti Apel Gelar Pasukan Operasi "Ketupat"
Jelang Idulfitri, Wawako Padang Ikuti Apel Gelar Pasukan Operasi "Ketupat"
Polri Mutasi Besar-besaran, Sejumlah Kapolres di Sumbar Berganti dan Ini Daftarnya
Polri Mutasi Besar-besaran, Sejumlah Kapolres di Sumbar Berganti dan Ini Daftarnya
Ganja 26 Kg Diangkut Pakai Honda Brio dari Panyabungan Tujuan Padang Disergap di Pasbar
Ganja 26 Kg Diangkut Pakai Honda Brio dari Panyabungan Tujuan Padang Disergap di Pasbar
Satgas Pangan Polda Sumbar Turun Tangan Awasi Distribusi 'Minyak Kita' di Pasaran
Satgas Pangan Polda Sumbar Turun Tangan Awasi Distribusi 'Minyak Kita' di Pasaran
Polda Sumbar Bongkar Praktik Penyalahgunaan BBM Subsidi di Lubuk Basung
Polda Sumbar Bongkar Praktik Penyalahgunaan BBM Subsidi di Lubuk Basung