Pariaman, Padangkita.com - Pemerintah Kota (Pemko) Pariaman terus membenahi sejumlah objek wisata yang ada di daerah tersebut.
Wali Kota (Wako) Pariaman Genius Umar mengatakan pembenahan dan penataan sejumlah lokasi wisata khususnya wisata pantai untuk menjadikannya destinasi wisata baru di Kota Pariaman. Salah satunya adalah Pantai Pauh Pariaman.
“Kawasan ini sangat bagus sekali untuk tempat wisata keluarga, karena lingkungannya aman dan nyaman," kata Genius dalam keterangannya, Sabtu (17/7/2021).
Genius juga menambahkan, Pantai Pauh ini juga bisa dimanfaatkan sebagai tempat berolahraga bagi masyarakat Kota Pariaman karena infrastrukturnya memenuhi hal tersebut.
“Olahraga yang bisa dilakukan di sini seperti jogging. Masyarakat bisa jogging bersama keluarga, teman, kerabat, mengelilingi jalan-jalan yang sudah kami buat," sambungnya.
Di kawasan ini anak-anak pun bisa bermain dan berlari dengan bebas namun tetap harus diawasi oleh para orang tua meski pun sudah ada petugas jaga yang ditempatkan di lokasi tersebut.
Baca Juga: Pegadaian Bakal Bangun Taman Permainan Anak di Pantai Cermin Pariaman
“Buat wisatawan yang datang berkunjung ke Kota Pariaman bisa memilih kawasan wisata apa yang akan mereka kunjungi. Semua lokasi wisatanya indah, dan didukung oleh infrastruktur yang bagus, kuliner yang nikmat, dan lingkungannya asri, aman dan nyaman," tutupnya. [*/abe]