Hingga Bulan Mei, OJK Sumbar Terima 122 Aduan lewat Aplikasi 

Hingga Bulan Mei, OJK Sumbar Terima 122 Aduan lewat Aplikasi 

Kepala Perwakilan OJK Sumbar Yusri. [Foto : ist]

Padang, Padangkita.com - Sejak bulan Januari hingga Mei 2023, Otoritas Jasa Keuangan (OJK) wilayah Sumatra Barat lewat Aplikasi Portal Perlindungan Konsumen (APPK) mencatat 122 aduan.

Hal tersebut diungkapkan Kepala Perwakilan OJK Sumbar Yusri yang menyebut lewat aplikasi ada 1.260 layanan masyarakat yang terdiri 122 pengaduan, 151 pemberian informasi dan 987 pertanyaan.

"Dari layanan yang masuk, mayoritas sebanyak 528 layanan terkait dengan entitas yang tidak diawasi oleh Otoritas Jasa Keuangan, diantaranya pertanyaan mengenai pinjaman online ilegal serta penawaran investasi ilegal," kata Yusri, dilansir Senin (19/6/2023).

Lebih lanjut ia menambahkan, selanjutnya perbankan 364 layanan, 208 fintech, 120 layanan pembiayaan, 19 ansuransi, dan lainnya.

OJK juga telah melakukan 15 kegiatan edukasi dengan sasaran peserta meliputi masyarakat umum, pelajar, pelaku UMKM dan penyandang disabilitas.

"Kegiatan edukasi yang kita lakukan menargetkan peningkatan terhadap pemahaman masyarakat dengan tugas OJK, produk dan layanan industri jasa keuangan, serta waspada investasi ilegal." sambungnya.

Ia mengingatkan masyarakat untuk waspada dengan maraknya pinjaman online (pinjol) ilegal. Kebanyakan pinjol ilegal ini mengajukan penawaran pinjaman kepada masyarakat melalui pesan singkat atau pesan di media sosial.

"Saat menerima pesan tersebut, segera saja hapus pesan tersebut dan blokir kontak yang mengirim pesan, karena pinjol yang legal tidak boleh melakukan penawaran seperti itu," kata Yusri

Yusri juga mengingatkan, masyarakat agar tidak mudah tergiur dengan mudahnya syarat pinjaman.

"Sebab dibalik hal tersebut bisa saja terdapat resiko yang besar, seperti bunga yang tinggi dan potongannya besar." pungkasnya.

Untuk diketahui, APPK merupakan sebuah web-based portal yang dibangun oleh OJK, yang disediakan untuk pihak-pihak yang berkaitan dengan penanganan pengaduan Konsumen dan penyelesaian sengketa.

Baca JugaOJK Sumbar Pantau Penyelesaian Kasus Dugaan Pembobolan Uang Nasabah Bank Nagari

Portal yang mulai beroperasi sejak Januari 2021 ini ditujukan untuk mengoptimalkan upaya perlindungan Konsumen di sektor jasa keuangan. [*/hdp]

 

Baca Juga

Penjelasan OJK Sumbar soal Pencabutan Izin Usaha BPR Lubuk Raya Mandiri di Padang
Penjelasan OJK Sumbar soal Pencabutan Izin Usaha BPR Lubuk Raya Mandiri di Padang
OJK Sumbar Siap Bersinergi dengan Pemko Padang Kembangkan UMKM dan Lindungi Masyarakat
OJK Sumbar Siap Bersinergi dengan Pemko Padang Kembangkan UMKM dan Lindungi Masyarakat
Roni Nazra Dikukuhkan jadi Kepala OJK Sumbar, Gubernur Mahyeldi Ungkap soal Inklusi Keuangan
Roni Nazra Dikukuhkan jadi Kepala OJK Sumbar, Gubernur Mahyeldi Ungkap soal Inklusi Keuangan
Jumlah Tabungan Pelajar di Sumbar Capai Rp85,74 Miliar
Jumlah Tabungan Pelajar di Sumbar Capai Rp85,74 Miliar
Kepala OJK Sumbar Berganti, Ini Harapan Gubernur Mahyeldi
Kepala OJK Sumbar Berganti, Ini Harapan Gubernur Mahyeldi
Jumlah Investor Saham di Sumbar Terus Meningkat, tapi Tingkat Literasi Pasar Modal Masih Rendah
Jumlah Investor Saham di Sumbar Terus Meningkat, tapi Tingkat Literasi Pasar Modal Masih Rendah