Hingga April, 23 Bencana Kebakaran Terjadi di Agam

Berita Padang Pariaman hari ini dan berita Sumbar hari ini: Lima warga asal Sumbar tewas dalam kebakaran di Jalan Pisangan Baru III, Matraman

Ilustrasi kebakaran. (Foto: Ist)

Lampiran Gambar

Ilustrasi kebakaran. (Foto: Wikimedia Commons)

Padangkita.com - Hingga April 2017, jumlah bencana kebakaran yang terjadi di Kabupaten Agam mencapai 23 kasus. Kerugian yang ditimbulkan kebakaran tersebut mencapai hampir Rp4 milyar.

Dari data yang dirilis oleh Satuan Polisi Pamong Praja dan Pemadam Kebakaran (Satpol PP Damkar) Agam, bencana kebakaran paling besar menimbulkan kerusakan materi terjadi pada bulan Januari.

"Pada bulan Januari kebakaran terjadi di 8 rumah dan satu toko. Kerugian mencapai Rp1.2 milyar lebih," tulis data yang dikirim oleh Kepala Bidang Pemadam Kebakaran Dinas Satuan Polisi Pamong Praja dan Pemadam Kebakaran Kabupaten Agam, Yunaidi, Rabu (17/05/2017).

Selain itu, pada bulan April tercatat bencana kebakaran menimpa 5 rumah dan 1 ruko. Total kerugian mencapai Rp1 milyar lebih.

"Bulan Februari kebakaran menghanguskan 1 rumah dan lahan. Kerugiannya mencapai Rp775.000," katanya dalam data tersebut.

Sedangkan di bulan Maret kebakaran melanda 5 rumah warga dan 1 gardu PLN dengan total kerugian mencapai Rp765.000.

Untuk saat ini, Satuan Polisi Pamong Praja dan Pemadam Kebakaran (Satpol PP Damkar) Agam memiliki 7 armada yang tersebar di 4 pos dengan personil sebanyak 58 orng.

Dia menambahkan selain memadamkan kebakaran di kawasan kabupaten Agam, dinas Satpol PP Damkar Agam juga membantu sejumlah daerah terdekat.

"15 kali Damkar Agam berikan bantuan untuk kabupaten dan Kota lain yang membutuhkan," tambahnya.

Tag:

Baca Juga

DPD RI dan BNNP Sumatra Barat Bahas Upaya Pemberantasan Narkoba
DPD RI dan BNNP Sumatra Barat Bahas Upaya Pemberantasan Narkoba
Wali Kota Padang Ajak Generasi Muda Cintai Sejarah Lewat Festival Muaro
Wali Kota Padang Ajak Generasi Muda Cintai Sejarah Lewat Festival Muaro
Cuaca Tak Menentu, Perlu Perhitungan dan Kecermatan soal Ketersediaan Pangan
Cuaca Tak Menentu, Perlu Perhitungan dan Kecermatan soal Ketersediaan Pangan
Mahyeldi: Festival Rakyat Muaro lebih Semarak dengan Tema 'Padang Tempo Doeloe'
Mahyeldi: Festival Rakyat Muaro lebih Semarak dengan Tema 'Padang Tempo Doeloe'
Jemaah Haji Padang Terbang 12 Mei, Embarkasi Siapkan Pelayanan Ramah Lansia
Jemaah Haji Padang Terbang 12 Mei, Embarkasi Siapkan Pelayanan Ramah Lansia
Intip Kemeriahan Pembukaan Festival Rakyat Muaro Padang, Ribuan Warga Tumpah Ruah
Intip Kemeriahan Pembukaan Festival Rakyat Muaro Padang, Ribuan Warga Tumpah Ruah