Hadapi Sada Sumut FC, Semen Padang FC Incar Hattrick Kemenangan di Stadion Baharoeddin Siregar

Medan, Padangkita.com - Pelatih Semen Padang FC, Delfiadri mengincar hattrick kemenangan di Stadion Baharoeddin Siregar, Lubuk Pakam saat menghadapi Sada Sumut FC pada Minggu (10/12/2023) sore.

"Pertandingan besok kita harapkan bisa peroleh hasil maksimal. Karena di dua laga sebelumnya di lapangan ini, kita bisa meraih hasil maksimal. Mohon doa masyarakat Sumatra Barat dan pendukung Semen Padang FC seluruhnya," ujarnya saat jumpa pers jelang laga, Sabtu (9/12/2023).

Lebih lanjut ia mengatakan, meskipun telah mengantongi tiket 12 besar dan berada dipuncak klasemen, tapi dirinya tetap mengincar kemenangan pada laga tersebut.

"Kita sekarang memuncaki klasemen, itu yang harus dipertahankan terus. Pertandingan besok menarik ditonton, Sada sebagai tuan rumah pasti tidak mau kehilangan poin begitu juga dengan kami yang datang dari jauh, tidak ingin pulang begitu saja," terangnya.

Terkait absennya sejumlah pemain kunci, terutama sang top skor, mantan pemain Semen Padang FC era galatama tersebut mengungkapkan bahwa ia percaya dengan kepada seluruh pemain.

"Kita percaya kepada seluruh pemain, siapapun yang diturunkan itu nantiKita kita Ihwan besok dapat bermain maksimal," ujarnya.

Sebelumnya, di dua laga yang dijalani Semen Padang FC saat bertandang ke Stadion Baharoeddin Siregar selalu berakhir dengan kemenangan.

Anak asuh Delfiadri tersebut berhasil menaklukkan PSDS Deli Serdang dengan skor 3-2 dan pekan lalu menang atas PSMS Medan dengan skor 2-1.

Sementara itu, menghadapi laga kali ini, tim berjuluk Kabau Sirah tersebut membawa 20 pemain dan dipastikan tanpa sejumlah pemain kunci.

Sejumlah pemain inti yang dipastikan tidak dibawa diantaranya top skor Semen Padang FC, Kenneth Ikechukwu, lalu juga tanpa sang kapten Rosad.

Baca Juga: Bawa 20 Pemain Lawan Sada, Semen Padang FC Dipastikan Tanpa Sejumlah Pemain Kunci

Selain itu pemain lain yang tidak ikut serta, Wiganda, Ocvian, Arsyad yang sedang sakit dan juga Dimas Roni yang masih cidera. [hdp]

*) BACA informasi pilihan lainnya dari Padangkita di Google News

Baca Juga

Hasil Imbang di GBT, Persebaya dan Semen Padang 'Kirim' PSIS Semarang ke Liga 2
Hasil Imbang di GBT, Persebaya dan Semen Padang 'Kirim' PSIS Semarang ke Liga 2
Hasil Imbang Kontra Persebaya, Semen Padang Jaga Asa Bertahan di BRI Liga 1
Hasil Imbang Kontra Persebaya, Semen Padang Jaga Asa Bertahan di BRI Liga 1
Pertarungan Hidup Mati Semen Padang di BRI Liga 1, Tiga Laga Sisa Hadapi Deretan Klub Jawa Timur
Pertarungan Hidup Mati Semen Padang di BRI Liga 1, Tiga Laga Sisa Hadapi Deretan Klub Jawa Timur
Preview BRI Liga 1: Persebaya Vs Semen Padang, Duel Ambisi Kontra Ancaman Degradasi
Preview BRI Liga 1: Persebaya Vs Semen Padang, Duel Ambisi Kontra Ancaman Degradasi
Persebaya Hadapi Semen Padang Tanpa Bek Andalan, Pelatih Keluhkan Banding Ditolak
Persebaya Hadapi Semen Padang Tanpa Bek Andalan, Pelatih Keluhkan Banding Ditolak
Alhassan Wakaso Bawa Angin Segar, Semen Padang FC Naik Peringkat, Keluar dari Zona Merah
Alhassan Wakaso Bawa Angin Segar, Semen Padang FC Naik Peringkat, Keluar dari Zona Merah