Jakarta, Padangkita.com - Layanan Google dilaporkan mengalami gangguan pada Rabu (7/10/2020) siang. Sejumlah pengguna mengeluhkan kesulitan untuk mengakses sejumlah layanan Google seperti Gmail, YouTube, hingga Google Docs.
Warganet bahkan mengeluh tidak bisa sama sekali mengakses layana Youtube.
Hal ini disampaikan situs pemantau tumbangnya beragam situs, DownDetector dalam unggahan di akun twitternya.
"Laporan dari user mengindikasikan bahwa YouTube sedang bermasalah," tulis DownDetector, Rabu (7/10/2020).
User reports indicate Youtube is having problems since 12:46 AM EDT. https://t.co/XrCFHBn78f RT if you're also having problems #Youtubedown
— Downdetector (@downdetector) October 7, 2020
Berdasarkan pantauan dari DownDetector, layanan Google memang dilaporkan memiliki kendala di Indonesia per 11.36 WIB.
Layanan Google juga dilaporkan mengalami gangguan di Jepang dan sejumlah wilayah pesisir AS.
Meski demikian, berdasarkan pantauan Padangkita.com, pada pukul 12.00 WIB sejumlah layanan Google yang tumbang tersebut mulai dapat diakses kembali.
Hingga saat ini, belum diketahui apa yang menyebabkan YouTube dan layanan Google lainnya tumbang. Pihak Google memang jarang buka suara mengenai layanannya tumbang.
Sebelumnya, pada pertengahan Mei silam, YouTube juga sempat down dalam skala cukup besar. [*/try]