Gedung Baru SDN 11 Kampung Jua Diresmikan, Wali Kota Padang: Ini Cita-cita Kita Bersama

Padang, Padangkita.com - Wali Kota Padang Hendri Septa meresmikan gedung baru SDN 11 Kampung Jua, Selasa (7/11/2023).

Gedung baru ini dibangun dengan anggaran sebesar Rp6,2 miliar dan memiliki dua lantai, terdiri dari 14 kelas dan dilengkapi langsung dengan mobiler.

Pada kesempatan tersebut, Hendri Septa mengucapkan selamat kepada kepala sekolah, majelis guru, dan para orang tua atas selesainya pembangunan gedung baru ini.

Ia berharap dengan hadirnya gedung baru ini proses belajar mengajar di sekolah tersebut dapat lebih efektif dan nyaman.

"Ini merupakan cita-cita kita bersama untuk memiliki sekolah yang bagus. Saya berpesan kepada ibu kepala sekolah, majelis guru, dan anak-anakku semua jaga dan rawat sekolah ini dengan baik," kata Wako.

Hendri Septa juga mengatakan, pembangunan gedung baru SDN 11 Kampung Jua merupakan salah satu dari sebelas program unggulan (progul) Pemerintah Kota (Pemko) Padang, yaitu membangun 500 unit Ruang Kelas Baru (RKB) untuk SD dan SMP di Kota Padang.

"Alhamdulillah, kita kembali meresmikan pembangunan ruang kelas baru untuk anak didik kita di Kota Padang. Dengan ini maka sekarang kita sudah membangun sebanyak 376 unit RKB, tinggal 124 unit lagi yang akan kita selesaikan pembangunannya, dan kita targetkan selesai pada 2023 ini," sebutnya.

Sementara itu, Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kota Padang Yopi Krislova mengatakan, sebelum dibangun, SDN 11 Kampung Jua hanya memiliki 6 lokal, dengan proses belajar tiga shift.

Dengan hadirnya gedung baru ini, proses belajar mengajar di sekolah tersebut dapat dilakukan satu shift.

"Selama proses pembangunan berlangsung, proses belajar mengajar di sekolah ini dilaksanakan di masjid/musaa lingkungan setempat," kata Yopi Krislova.

Kepala Sekolah SDN 11 Kampung Jua Irdayeti mengungkapkan, sekolah yang dipimpinnya ini merupakan salah satu sekolah terfavorit dengan jumlah peserta didiknya terbanyak di Kecamatan Lubuk Begalung.

Baca Juga: Hendri Septa Resmikan Gedung Baru SDN 09 Surau Gadang yang Dibangun 2 Lantai

"Atas nama majelis guru dan tenaga pendidik kami mengucapkan terima kasih kepada Pemko Padang, terkhusus kepada Wali Kota Padang Bapak Hendri Septa yang telah membangun gedung sekolah yang megah ini. Semoga bapak sehat selalu dan diberikan kelancaran dalam memimpin Kota Padang ini," ucapnya. [*/hdp]

*) BACA informasi pilihan lainnya dari Padangkita di Google News

Baca Juga

Halalbihalal Yayasan Pertiwi Padang: Sinergi, Harkat Martabat, Berkah Ilahi
Halalbihalal Yayasan Pertiwi Padang: Sinergi, Harkat Martabat, Berkah Ilahi
Wali Kota dan Bunda PAUD Padang Pamit, Titip Pesan untuk Masa Depan PAUD
Wali Kota dan Bunda PAUD Padang Pamit, Titip Pesan untuk Masa Depan PAUD
Ribuan Penghafal Al-Quran Juz 30 Diwisuda di Padang, Hendri Septa: Program Ini Akan Jadi Wajib!
Ribuan Penghafal Al-Quran Juz 30 Diwisuda di Padang, Hendri Septa: Program Ini Akan Jadi Wajib!
DPRD Padang Kawal Pertanggungjawaban APBD 2023, Pemko Pertahankan Prestasi WTP 11 Kali Berturut-turut
DPRD Padang Kawal Pertanggungjawaban APBD 2023, Pemko Pertahankan Prestasi WTP 11 Kali Berturut-turut
TP-PKK Kelurahan Banda Buek Wakili Padang di Lomba Gerakan PKK Sumbar 2024
TP-PKK Kelurahan Banda Buek Wakili Padang di Lomba Gerakan PKK Sumbar 2024
Pemko Padang Bersinergi dengan BPKK Bekasi dan BP3MI Sumbar untuk Perluas Lapangan Pekerjaan
Pemko Padang Bersinergi dengan BPKK Bekasi dan BP3MI Sumbar untuk Perluas Lapangan Pekerjaan