Finalis Uni dan Uda Kota Padang 2025 Ikuti Karantina Menuju Grand Final

Finalis Uni dan Uda Kota Padang 2025 Ikuti Karantina Menuju Grand Final

Kepala Bagian Prokopim Setda Kota Padang, Tommy TRD saat memberikan pembekalan kepada finalis Uni Uda Kota Padang 2025. [Foto: Humas Pemko]

Padang, Padangkita.com - Setelah lolos ke babak grand final, 10 pasang finalis Uni dan Uda Duta Wisata Kota Padang 2025 mengikuti pembekalan dan karantina selama dua hari, Kamis-Jumat (30-31/1/2025) di Hotel Mercure.

Pembekalan ini dibuka oleh Kepala Dinas Pariwisata Kota Padang, Yudi Indra Syani, Kamis (30/1/2025). Dalam sambutannya, Yudi mengucapkan selamat kepada 20 finalis Uni dan Uda Duta Wisata Kota Padang 2025.

"Adik-adik semua adalah putra-putri pilihan selaku duta wisata Kota Padang. Mari ikuti tahapan karantina ini dengan sungguh-sungguh, sehingga bisa mengasah soft skill menjadi lebih baik dan dapat tampil maksimal di malam grand final, 1 Februari 2025 nanti," ujarnya.

Yudi menambahkan, ajang pemilihan Uni dan Uda Duta Wisata Kota Padang merupakan agenda tahunan yang bertujuan untuk menghasilkan talenta muda terbaik, yang akan berkontribusi aktif dalam pengembangan pariwisata Kota Padang dan sektor penting lainnya.

Pada hari pertama, pembekalan dimulai dengan materi keprotokolan oleh Bagian Prokopim Setdako Padang, materi Team Work and Organization oleh Yuhendra (Dosen Akademi Pariwisata Paramitha Bukittinggi), dan Table Manner oleh Beni Germanto (Food & Beverage Manager Hotel Mercure).

Selanjutnya, ada pembekalan tentang Performance and Self Branding oleh Fomalhaut Zamel, materi Kepribadian dan Public Speaking oleh Deby Susianti, serta Make Up Class.

Pada hari kedua, Jumat (31/1/2025), pembekalan dilanjutkan dengan materi Pariwisata dan Ekonomi Kreatif, Pengelolaan Sampah Menjadi Cuan, Adat, Seni, dan Budaya oleh praktisi adat Yulizal Yunus, Manfaat Konsumsi Ikan dan Pencegahan Stunting oleh Forikan Kota Padang, Perlindungan Terhadap Anak dan Perempuan dan Konsep Kesetaraan Gender oleh DP3AP2KB Kota Padang, serta Kesehatan Reproduksi, HIV dan TB, serta Pengaruh Earphone Terhadap Kesehatan Telinga oleh Dinas Kesehatan Kota Padang bersama Dokter Spesialis THT-BKL dari PERHATI-KL-Sumbar.

Baca Juga: 10 Pasang Finalis Uni Uda Duta Wisata Kota Padang 2025 Siap Tampil di Grand Final

"Untuk di malam grand final, akan ditentukan pasangan pemenang Uni dan Uda Duta Wisata Kota Padang 2025, disusul untuk posisi juara dua dan tiga, hingga Uni dan Uda di sejumlah kategori," pungkasnya. [*/hdp]

Baca Juga

Pemko Padang Gelar Rapat Sinkronisasi Visi Misi Wali Kota Baru, Fokus Program Unggulan
Pemko Padang Gelar Rapat Sinkronisasi Visi Misi Wali Kota Baru, Fokus Program Unggulan
Pj Wali Kota Padang Andree Algamar Akhiri Masa Jabatan, Serahkan Tongkat Kepemimpinan ke Wali kota Definitif
Pj Wali Kota Padang Andree Algamar Akhiri Masa Jabatan, Serahkan Tongkat Kepemimpinan ke Wali kota Definitif
Pj Wako Padang Hadiri Khatam Alquran dan Wisuda Iqra di Padang Besi, Dorong Lahirnya Generasi Qurani
Pj Wako Padang Hadiri Khatam Alquran dan Wisuda Iqra di Padang Besi, Dorong Lahirnya Generasi Qurani
Padang Gelar Festival Kulek-Kulek Perdana, Sajikan Kekayaan Kuliner dan Dorong UMKM Naik Kelas
Padang Gelar Festival Kulek-Kulek Perdana, Sajikan Kekayaan Kuliner dan Dorong UMKM Naik Kelas
Efisiensi Anggaran Pemko Padang Tak Sentuh Guru Honorer, Kegiatan Seremoni dan Perbaikan Non-Urgensi Jadi Fokus
Efisiensi Anggaran Pemko Padang Tak Sentuh Guru Honorer, Kegiatan Seremoni dan Perbaikan Non-Urgensi Jadi Fokus
Damkar Padang "Goes to School", Edukasi Siswa SMPN 8 Cegah dan Tanggulangi Kebakaran
Damkar Padang "Goes to School", Edukasi Siswa SMPN 8 Cegah dan Tanggulangi Kebakaran