Padang, Padangkita.com - Sejumlah emak-emak tampak mengikuti aksi unjuk rasa atau demo mahasiswa di depan Gedung DPRD Sumbar, Senin (11/4/2022).
Saat Ketua DPRD Sumbar, Supardi menghampiri massa aksi, emak-emak tersebut pun menyuarakan keluhan mereka.
"Turunkan harga minyak goreng. Ndak barasok dapua dek minyak goreng maha," teriak emak-emak itu.
Menanggapi itu, Supardi berjanji akan menindaklanjuti aspirasi emak-emak itu. Pihaknya akan memanggil pihak terkait seperti perusahaan minyak goreng, dan lainnya.
Supardi juga menandatangani pernyataan sikap mahasiswa dan berjanji menyampaikan tuntutan mereka ke Jakarta.
Setelah itu, polisi pun meminta massa aksi untuk membubarkan diri. Namun hingga saat ini peserta aksi terus berada di lokasi. Bahkan massa aksi terus bertambah. Jumlah mereka mencapai ribuanBaca juga: Demo di Depan Gedung DPRD Sumbar, Mahasiswa Tarik Kawat Berduri
Salah satu kelompok massa aksi yang datang adalah driver ojek online atau ojol. Kedatangan mereka disambut oleh sorak dan tepuk tangan mahasiswa. [fru]