Dua Rumah di Pancung Soal Pesisir Selatan Nyaris Habis Dilalap Si Jago Merah

Berita Pesisir Selatan hari ini dan berita Sumbar hari ini: Kebakaran kembali terjadi di Pesisir Selatan, dua rumah terbakar di Pancung Soal

Tim Damkar Tapan, Pesisir Selatan sedang memadamkan api. [Foto: Ist]

Berita Pesisir Selatan hari ini dan berita Sumbar hari ini: Kebakaran kembali terjadi di Pesisir Selatan, dua rumah terbakar di Pancung Soal

Painan, Padangkita.com- Kebakaran rumah di Kabupaten Pesisir Selatan (Pessel) kembali terjadi, Selasa (23/2/2021). Kali ini dua unit rumah di Kampung Rawa Gemalau, Kenagarian Simpang Lama Inderapura, Kecamatan Pancung Soal habis terbakar.

Kepala Bidang Pemadam Kebakaran (Damkar) Pessel, Agung menginformasikan, di Kecamatan Pancung Soal terdapat dua unit rumah kayu yang terbakar, namun satu unit hangus total dan satu unit lainnya terbakar parah di bagian dinding.

"Satu rumah milik Nodil Martosa, 33 tahun habis terbakar, namun satu unit lainnya milik Romawas, 63 tahun terbakar pada bagian dinding," kata Kabid Damkar Pessel Agung, saat dihubungi Padangkita.com, Selasa (23/2/2021) di Painan.

Berdasarkan kronologis yang disampaikan, api bersumber dari rumah milik Nodil Martosa yang pada saat itu dalam keadaan kosong. Setibanya di rumah, api sudah membesar dan menjalar ke rumah milik Romawas.

"Tidak ada korban jiwa dalam peristiwa ini, namun total kerugian ditaksir sekitar Rp75 juta. Rincinya, Rp70 juta rumah milik Nodil, dan Rp5 juta untuk dinding rumah milik Romawas," sebutnya.

Agung mengatakan, untuk upaya pemadaman dibantu oleh armada tim Damkar Tapan. Setelah menerima laporan, tim Damkar yang berjumlah sebanyak enam orang langsung menuju lokasi.

Tim tiba dilokasi sekitar pukul 12.55 WIB, dan api baru bisa berhasil dipadamkan secara keseluruhan pukul 13.25 WIB.

Sementara, Kapolsek Pancung Soal, Iptu Dedi Arma mengatakan, penyebab kebakaran masih dalam penyelidikan.

Baca juga: Pesisir Selatan Kekurangan 11 Pos Pemadam Kebakaran

"Dua unit rumah kayu terbakar. Tidak ada korban jiwa. Rumah itu, ditinggal dalam keadaan kosong, penyebabnya masih dalam penyelidikan," kata Iptu Dedi Arma. (nik/rna)


Baca berita Pesisir Selatan hari ini dan berita Sumbar hari ini hanya di Padangkita.com.

Baca Juga

Sekda Yota Balad Serahkan Bantuan untuk Korban Kebakaran di Desa Punggung Lading
Sekda Yota Balad Serahkan Bantuan untuk Korban Kebakaran di Desa Punggung Lading
Andre Rosiade: Jelang Lebaran, Gerindra Bagikan Ribuan Paket Sembako untuk Korban Banjir Pessel
Andre Rosiade: Jelang Lebaran, Gerindra Bagikan Ribuan Paket Sembako untuk Korban Banjir Pessel
Andre Rosiade kembali Realisasikan Janji Hadirkan Listrik bagi Masyarakat Surantih Pessel
Andre Rosiade kembali Realisasikan Janji Hadirkan Listrik bagi Masyarakat Surantih Pessel
Tak hanya Sediakan Sahur, Gerindra  juga Bagikan Takjil dan Nasi Berbuka untuk Korban Banjir
Tak hanya Sediakan Sahur, Gerindra juga Bagikan Takjil dan Nasi Berbuka untuk Korban Banjir
Gubernur Mahyeldi Minta Rincian Kerugian Kerusakan TPI Surantih Akibat Banjir
Gubernur Mahyeldi Minta Rincian Kerugian Kerusakan TPI Surantih Akibat Banjir
Gubernur Mahyeldi Salurkan 220 Ton Beras Cadangan Pangan untuk Warga Pessel
Gubernur Mahyeldi Salurkan 220 Ton Beras Cadangan Pangan untuk Warga Pessel