Padang, Padangkita.com – Iqhbal asal Sumatra Barat (Sumbar) meraih Juara l dalam Grand Final Liga Dangdut Indonesia (LIDA) Minggu (22/8/2021) malam. Ia membawa pulang hadiah Rp500 juta dan piala bergilir LIDA 2021.
Dalam grand final bertajuk “Konser Kemenangan” terpilih 3 orang Duta Indonesia mewakili provinsi masing-masing yakni, Iqbal Juara l (Sumbar), Sulis Juara 2 (Nusa Tenggara Barat) dan Ratna Juara 3 (Kalimantan Selatan).
“Seni Menyatukan” yang merupakan jargon dari Liga Dangdut Indonesia dihadirkan lewat suguhan tarian tradisional diiringi lagu daerah mewarnai panggung megah LIDA 2021.
Untuk meriahkan puncak acara, group band legendaris Slank spesial dihadirkan langsung oleh Indosiar untuk menemani 3 Grand Finalis LIDA 2021 yang tampil bertarung perebutkan gelar Juara.
Untuk aksi spektakuler dari Top 3 LIDA 2021 sudah tidak diragukan lagi, Iqhbal, Ratna dan Sulis masing-masing memiliki kekuatan dan ciri khasnya masing-masing.
Sajian istimewa ditampilkan Iqhbal yang juga berprofesi sebagi dokter muda, berkolaborasi dengan Slank membawakan lagu fenomenal yakni “Virus”. Atas penampilan apiknya Iqhbal sukses membuat seisi studio 5 Indosiarlarut berdendang bersama.
Seluruh Dewan Juri pun sepakat memberikan standing ovation dan mengungkapkan bahwa itu adalah penampilan Iqhbal yang erbaik sepanjang kompetisi.
Dewan Juri meminta ketiga duta juara untuk tetap rendah hati dan selalu berusaha menghasilkan karya yang indah.
Adapun perolehan nilai untuk ketiga peserta adalah, Iqhbal (Sumatra Barat) 35.22% sekaligus dinobatkannya sebagai Juara 1 LIDA 2021. Disusul oleh Sulis (Nusa Tenggara Barat) dengan 32.97% sebagai Juara 2 dan Ratna (Kalimantan Selatan) sebagai Juara 3 dengan nilai 31.81%.
Atas kerja kerasnya Iqhbal sukses membawa pulang hadiah sebsear Rp500 juta.
Baca juga: Buat Gulai Ikan Salmon Anyang, Lord Adi 6 Kali Menang Challenge MasterChef Indonesia
“Tidak pernah menyangka kalau bisa sampai jadi juara 1 LIDA 2021, Iqhbal sangat bersyukur sekali bisa diberikan kesempatan berada di titik ini. Iqhbal akan terus memberikan yang terbaik khususnya untuk kedua orang tua dan orang-orang yang selama ini mendukung Iqhbal,” ujar Iqhbal. (*/pkt)