Berita artis terbaru: Viral sebuah video yang mengklaim aktor Bollywood Aamir Khan memberi donasi mengejutkan lewat sebungkus tepung. Di dalam tepung itu ditemukan uang tunai senilai 15.000 Rupee atau sekitar Rp3 juta.
Padangkita.com - Nama aktor Bollywood Aamir Khan mendadak ramai dibicarakan setelah ramainya beredar sebuah video di internet.
Ia diklaim telah memberi donasi mengejutkan berupa uang tunai dalam bungkusan tepung 1 kilogram untuk warga miskin terdampak virus corona atau Covid-19.
Melansir Kompas, dalam video itu terlihat sebuah truk tiba di Delhi, India di sebuah daerah miskin. Kendaraan itu dipenuhi dengan paket tepung satu kilogram.
Saat itu banyak orang yang menolak mengambil paket karena mereka merasa 1 kilogram tepung sulit untuk membantu keluarga mereka.
Baca juga: Haru, Calon Istrinya Pria Ini Meninggal Saat Hari Pernikahan, Tapi Bayinya Selamat
Namun, dalam video itu juga terlihat orang yang mengambil paket dibuat terkejut saat tahu ada uang tunai 15.000 Rupee atau sekitar Rp3 juta di dalamnya.
Video viral yang terjadi pada 23 April 2020 lalu itu menyebut bahwa Aamir Khan adalah dalang di balik bantuan tersebut.
Ia dikabarkan sengaja membungkusnya dengan tepung agar benar-benar sampai pada orang yang membutuhkan.
Karena menurut Aamir, masih dalam video itu, mereka yang benar-benar membutuhkan pasti akan mengantri demi 1 kilogram tepung.
Meski begitu, hingga kini Aamir Khan ataupun perwakilannya belum ada yang mengonfirmasi perihal bantuan tersebut.