Disdikpora Kota Pariaman Kawal Pelaksanaan Program Makan Bergizi Gratis

Disdikpora Kota Pariaman Kawal Pelaksanaan Program Makan Bergizi Gratis

Pelaksana Tugas {Plt) Disdikpora Pariaman Riky Falantino. [Foto: Dok. Diskominfo Pariaman]

Pariaman, Padangkita.com - Dinas Pendidikan Pemuda dan Olahraga (Disdikpora) Kota Pariaman, memastikan mengawal pelaksanaan program Presiden dan Wakil Presiden RI Prabowo-Gibran yaitu Makan Bergizi Gratis yang telah diterapkan di daerah itu semenjak Senin (6/1/2024).

“Saat ini, kita telah melaksanakan program Nasional yaitu pemberian Makan Bergizi Gratis (MBG) bagi siswa serentak seluruh Indonesia, yang telah di-launching sejak hari Senin lalu," kata Pelaksana Tugas Disdikpora Pariaman Riky Falantino di Pariaman, Jumat (10/1/2025).

Ia mengatakan Pariaman merupakan daerah pertama di Sumbar yang dipercaya pemerintah pusat menjalankan program nasional yang tujuannya untuk peningkatan gizi siswa di seluruh Indonesia.

Setidaknya, kata dia pada tahap awal pelaksanaan program makan bergizi gratis di Pariaman menyasar 3.497 siswa dari sekitar 12.600 siswa yang ada di daerah itu.

"Pembagian makan bergizi gratis tersebut masih bersifat piloting (percontohan) di beberapa sekolah," katanya.

Selain mengawal pelaksanaan program Makan Bergizi Gratis, lanjutnya pihaknya juga menyelesaikan kendala pendaftaran Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (PPPK) Tahap 2 dijajaran organisasi perangkat daerah tersebut.

Selanjutnya menginventaris aset dan perbaikan sarana pendidikan, GOR, sekolah yang rusak, serta menyinkronkan program gubernur dan wali kota terpilih.

Kemudian konsolidasi internal di semua tingkatan pendidikan mulai dari Kepala SD, SMP, dan SMA/SMK di lingkungan Pemerintah Kota Pariaman serta konsolidasi dengan OKP, KONI dan Pramuka.

[*/ant]

Baca Juga

Pemko Pariaman Apresiasi Wisuda Tahfiz I PQMS Yawisma, 4 Hafiz Tuntaskan Hafalan 30 Juz
Pemko Pariaman Apresiasi Wisuda Tahfiz I PQMS Yawisma, 4 Hafiz Tuntaskan Hafalan 30 Juz
Mulai Senin Besok, Semua Puskesmas di Pariaman Buka Pelayanan Cek Kesehatan Gratis bagi Warga
Mulai Senin Besok, Semua Puskesmas di Pariaman Buka Pelayanan Cek Kesehatan Gratis bagi Warga
Pemko Pariaman Tunjuk 45 Pelajar Jadi Kader Kesehatan Jiwa dan NAPZA, Ini Tugas Mereka
Pemko Pariaman Tunjuk 45 Pelajar Jadi Kader Kesehatan Jiwa dan NAPZA, Ini Tugas Mereka
Berita Pariaman
Sukses Kirim Tenaga Kerja ke Korea, Kini Pemko Pariaman Siapkan Warga Bekerja ke Jepang
Labkesmas Pariaman Dioperasikan Pertengahan 2025, Pemeriksaan Kesehatan akan lebih Akurat
Labkesmas Pariaman Dioperasikan Pertengahan 2025, Pemeriksaan Kesehatan akan lebih Akurat
Pembangunan Pariaman Convention Center Kapasitas 7 Ribu Orang Ditawarkan ke Investor
Pembangunan Pariaman Convention Center Kapasitas 7 Ribu Orang Ditawarkan ke Investor