Daftar Kapolres dan PJU Polda Sumbar yang Sertijab Hari Ini

Daftar Kapolres dan PJU Polda Sumbar yang Sertijab Hari Ini

Kapolda Sumbar Irjen Pol Suharyono melantik PJU dan Kapolres dalam Sertijab di Mapolda Sumbar, Jumat (12/1/2024). [Foto: Dok. Humas Polda Sumbar]

Padang, Padangkita.com Polda Sumatra Barat (Sumbar) menyelenggarakan upacara serah terima jabatan (sertijab) sejumlah pejabat utama (PJU) dan Kapolres, Jumat (12/1/2024). Upacara sertijab di Ruang Jenderal Hoegeng Mapolda Sumbar tersebut, dipimpin Kapolda Sumbar Irjen Pol Suharyono.

Adapun mereka yang sertijab adalah Direktur Reserse Narkoba (Dirresnarkoba) dari Kombes Pol Roedy Yulianto kepada Kombes Pol Nico Andreano Setiawan.

Kemudian, Direktur Pembinaan Masyarakat (Dirbinmas) dari Kombes Pol Imran Amir kepada Kombes Pol Teddy Rayendra.

Selanjutnya, Kabidkum dari Kombes Pol Nina Febri Linda kepada Kombes Pol Janes Hasudungan Simamora, dan Kabiddokkes dari Kombes Pol drg. Lisda Cancer M. Biotech kepada Kombes Pol dr. Sri Handayani.

Sementara itu untuk Kapolres yang sertijab ialah, Kapolres Pariaman dari AKBP Abdul Aziz kepada AKBP Agung Basuki yang sebelumnya menjabat Kapolres Pasaman Barat (Pasbar).

Kapolres Pasbar kini ditempati oleh AKBP Nurhadiansyah yang sebelumnya menjabat Kapolres Dharmasraya. Jabatan Kapolres Dharmasraya diserahkan kepada AKBP Bagus Ikhwan Christian, yang sebelumnya Kapolres Padang Pariaman.

Jabatan Kapolres Padang Pariaman dari AKBP Bagus Ikhwan Christian diserahkan kepada AKBP Ahmad Faisol Amir. Kemudian, Kapolres Padang Panjang dari AKBP Donny Bramanto diserahkan kepada AKBP Kartyana Widyarso Wardoyo Putro.

Selanjutnya, Kapolres Kepulauan Mentawai dari AKBP Fahmi Reza, diserahkan kepada AKBP Rori Ratno A.

Sertijab tersebut berdasarkan surat telegram (ST) Kapolri Nomor ST/2864/XII/KEP. 2023, ST/2865/XII/KEP. 2023, dan ST/2866/XII/KEP. 2023 tanggal 28 Desember 2023, yang ditandatangani oleh Asisten Sumber Daya Manusia (As. SDM) Kapolri, Irjen Dedi Prasetyo.

Baca juga: Kapolda Sumbar Keluarkan Maklumat Larangan Penggunaan Knalpot Brong

Upacara sertijab dihadiri oleh Wakapolda Sumbar Brigjen Pol Gupuh Setiyono, PJU Polda Sumbar, para Kapolres, Pamen Polda Sumbar dan Bhayangkari Sumbar. [*/pkt]

*) BACA informasi pilihan lainnya dari Padangkita di Google News

Baca Juga

HUT ke-80 Brimob, Wawako Maigus Nasir: Semoga Tetap Jadi Garda Terdepan Keamanan
HUT ke-80 Brimob, Wawako Maigus Nasir: Semoga Tetap Jadi Garda Terdepan Keamanan
Didukung Penuh Semen Padang, Aksi Bersih Pantai Polda Sumbar Sukses Catat Rekor MURI
Didukung Penuh Semen Padang, Aksi Bersih Pantai Polda Sumbar Sukses Catat Rekor MURI
Polda Sumbar Bidik Rekor MURI, Ribuan Personel dan Keluarga Serentak Bersihkan Pantai Padang
Polda Sumbar Bidik Rekor MURI, Ribuan Personel dan Keluarga Serentak Bersihkan Pantai Padang
Teken Kerja Sama, Kapolda Sumbar Pastikan Program Makanan Sekolah Aman dan Sesuai Standar
Teken Kerja Sama, Kapolda Sumbar Pastikan Program Makanan Sekolah Aman dan Sesuai Standar
Polda Sumbar Jamin Keamanan Pangan Layanan Makan Gratis di Tiga SPPG
Polda Sumbar Jamin Keamanan Pangan Layanan Makan Gratis di Tiga SPPG
Pemprov Sumbar Apresiasi Polda, 9 Polisi Pengungkap Kasus Narkoba Dapat Penghargaan
Pemprov Sumbar Apresiasi Polda, 9 Polisi Pengungkap Kasus Narkoba Dapat Penghargaan