Tour de Singkarak 2021 Diundur Jadi Oktober, EO Penyelenggara masih Tender

Tour de Singkarak 2021 Diundur Jadi Oktober, EO Penyelenggara masih Tender

Pembalap Sepeda TdS 2017

Berita Padang hari ini dan berita Sumbar hari ini: Pelaksanaan TdS 2021 direncanakan diundur dari September menjadi Oktober.

Padang, Padangkita.com - Dinas Pariwisata Provinsi Sumatra Barat (Sumbar) berencana untuk mengundur jadwal pelaksanaan kejuaraan balap sepeda bertaraf internasional Tour de Singkarak (TdS).

Kepala Dinas Pariwisata Sumbar, Novrial mengatakan pihaknya telah mengusulkan ke Gubernur Sumbar Mahyeldi Ansharullah agar jadwal TdS yang awalnya direncanakan diselenggarakan pada 4 - 10 September diundur menjadi Oktober.

"Kami sedang meminta persetujuan Gubernur untuk pengunduran," ujarnya saat dihubungi Padangkita.com via telepon, Senin (14/6/2021).

Dia menuturkan alasan pengunduran jadwal TdS tersebut karena pandemi Covid-19 masih melanda Tanah Air.

Selain itu, penyelenggaran TdS juga terpaksa diundur karena sampai saat ini Biro Layanan Pengadaan Provinsi Sumbar belum menetapkan event organizer (EO) yang akan menggelar kejuaraan balap sepeda itu.

"EO-nya kan pihak ketiga. Masih tender. Sampai saat ini belum ada penetapan pemenangnya. Sementara waktu tinggal beberapa bulan jika TdS diselenggarakan September," jelasnya.

Novrial menjelaskan pihaknya saat ini masih menunggu penetapan event organizer terse but. Setelah itu, pihaknya baru akan menyusun rute balap sepeda dan mengirimkan undangan ke peserta.

Baca Juga: Pemprov Sumbar Anggarkan Rp7 Miliar untuk TdS 2021, Jadwal dan Etape Akan Dikurangi

"Rute ini tentu pada kabupaten/kota yang berkontribusi memberikan dananya. Ada Kabupaten Limapuluh Kota, Kabupaten Solok, Kota Padang, dan Kerinci. Ini setelah tender baru kita fix-an rutenya," sebutnya. [fru]


Baca berita Padang hari ini dan berita Sumbar hari ini hanya di Padangkita.com

Baca Juga

Selamat Tinggal Sumbar! Provinsi Bengkulu Resmi Punya Jalan Tol Duluan
Selamat Tinggal Sumbar! Provinsi Bengkulu Resmi Punya Jalan Tol Duluan
Gubernur Sumbar dan TPID Sepakati 7 Langkah Strategis Pengendalian Inflasi Daerah
Gubernur Sumbar dan TPID Sepakati 7 Langkah Strategis Pengendalian Inflasi Daerah
Jumlah Penerima Beasiswa LPDP di Sumbar masih Sedikit, Alumni Diminta Gencar Sosialisasi
Jumlah Penerima Beasiswa LPDP di Sumbar masih Sedikit, Alumni Diminta Gencar Sosialisasi
Wisman ke Indonesia Januari-Maret 2023 Capai 2,25 Juta Kunjungan, ke Sumbar Cuma Segini
Wisman ke Indonesia Januari-Maret 2023 Capai 2,25 Juta Kunjungan, ke Sumbar Cuma Segini
Curah Hujan Tinggi, Waspada Longsor di Kawasan Palupuh Jalur Bukittinggi – Medan  
Curah Hujan Tinggi, Waspada Longsor di Kawasan Palupuh Jalur Bukittinggi – Medan  
Gubernur Mahyeldi Bantu Pulangkan 19 Warga Sumbar yang dari Sudan ke Kampung Masing-masing
Gubernur Mahyeldi Bantu Pulangkan 19 Warga Sumbar yang dari Sudan ke Kampung Masing-masing