Setelah konsumsi makanan pedas biasanya akan timbul rasa tidak nyaman pada perut bahkan disertai dengan diare. Untuk itu, tiga cara berikut ini dapat membantu Anda mengatasi masalah perut setelah konsumsi makanan pedas.
Padangkita.com - Dalam masyarakat Indonesia, makanan pedas sudah lazim ditemui bahkan banyak digemari. Bahkan banyak rumah makan yang menyediakan makanan dengan level paling tinggi hingga membuat orang banjir keringat.
Hal itu lantaran ada cita rasa tersendiri dalam makanan tersebut yang bisa membuat orang ketagihan.
Baca juga: Selain Dipercaya Mampu Usir Makhluk Gaib, Daun Kelor Miliki 22 Manfaat Baik Bagi Tubuh
Namun, setelah mengonsumsi makanan pedas itu biasanya akan timbul sensasi panas pada perut dan mulut. Terlebih bagi yang memiliki masalah pada lambungnya, makanan pedas ini dapat membuat mereka sait perut.
Sensasi panas setelah memakan makanan pedas berasal dari capsaicin yang merupakan kandungan alami pada cabai.
Saat zat ini bersentuhan dengan lapisan lambung, ia akan menempel pada reseptor rasa sakit dan memberikan sinyal ke otak untuk menghasilkan sensasi panas atau nyeri pada perut.
Bahkan tak jarang sakit perut setelah mengonsumsi makanan pedas itu disertai juga dengan diare.
Baca juga: Makan Petai Picu Munculnya Penyakit Ini, Bahkan Sampai Gagal Ginjal Loh
Hal itu sebenarnya berada pada kondisi wajar karena diare setelah makan pedas tersebut merupakan reaksi alami tubuh untuk melindunginya dari zat asing yang masuk.
Meski tidak berbahaya, sakit perut setelah makan makanan pedas tentu mmebuat perut menjadi tidak nyaman.
[jnews_block_16 number_post="1" include_post="32289" boxed="true" boxed_shadow="true"]
Untuk itu, berikut beberapa cara yang dapat kamu lakukan unutk mengatasi sakit perut setelah makan makanan pedas.
Minum Susu, Es krim, atau Makan Keju
Saat merasa kepedasan, biasanya orang akan langsung meminum air es. Padahal cara itu sebenarnya keliru.
Air es tidak mampu meredakan sensasi yang ditimbulkan oleh capsaicin dan malah akan membuatmu kepedasan.
Baca juga: Tak Hanya Atasi Sembelit, Air Lada Punya Manfaat Ini Bagi Tubuh Anda
Sebaiknya minum susu atau produk berbasis susu seperti es krim, atau makan keju untuk dapat menetralkan efek dari capsaicin tersebut.
Konsumsi Minuman Manis, Air Lemon, Pisang, Alpukat
Minum minuman manis yang sudah ditambahkan gula atau madu dipercaya dapat membantu hilangkan sensasi pedas. Selain itu, kamu juga dapat mengonsumsi buah-buahan sebagai alternatif yang lebih ramah kadar gula.
Untuk dapat menghilangkan sensasi panas akibat kepedasan itu, kamu bisa minum jus tanpa gula. Selain itu juga bisa minum air perasan lemon atau mengonsumsi langsung buah bertekstur lembut seperti pisang atau alpukat.
Hindari Teh, Kopi, Cokelat
Sakit perut dapat bertambah parah saat minum atau makan sesuatu yang berbasis kafein, seperti teh, kopi, dan cokelat. Pasalnya, kafein sifatnya juga sama dengan makanan pedas tersebut yang dapat mengiritasi lambung.
Baca juga: Manfaat Durian, Mencegah Stres Hingga Melawan Sel Kanker
Setelah ketiga cara tersebut dicoba tapi sakit perut tak kunjung reda setelah dua hari, sebaiknya kamu konsultasikan dengan dokter. (*/pk-27)