Capaian Medali Cabor Wushu Indonesia pada SEA Games 2021 Fantastis

Capaian Medali Cabor Wushu Indonesia pada SEA Games 2021 Fantastis

Deputi Pembudayaan Olahraga Raden Isnanta menyambut kedatangan para atlet dan official di Terminal 3 Kedatangan Internasional Bandara Soetta, Selasa (17/5/2022). [Foto: Ist]

Jakarta, Padangkita.com - Tim Cabang olahraga (cabor) Wushu Indonesia pada SEA Games 2021 Vietnam tampil membanggakan. Wushu berhasil menuntaskan target 3 emas dan total menyumbangkan 15 medali bagi Kontingen Indonesia.

Deputi Pembudayaan Olahraga Raden Isnanta menilai, hasil yang diraih oleh tim wushu Indonesia merupakan pencapaian yang sangat fantastis. Dari total 15 medali yang diraih oleh Indonesia di antaranya tiga emas, sembilan perak, dan tiga perunggu.

"Terima kasih kepada Kontingen Wushu Indonesia yang hari ini datang bukan sebagai tamu tetapi sebagai Pahlawan Indonesia. Pahlawan yang sukses menghantarkan Merah Putih untuk naik berkibar dan Indonesia Raya berkumandang, terima kasih," ujar Raden saat menyambut kedatangan para atlet dan official di Terminal 3 Kedatangan Internasional Bandara Soetta, Selasa (17/5/2022).

"Masyarakat Indonesia yang kembali 270 juta merasa lega karena kalian telah menghadirkan medali sesuai target, terima kasih, Indonesia berbangga," imbuhnya.

Mengiringi rasa bangga atas perjuangan para atlet Wushu Indonesia yang terus mengukir prestasi gemilang, dengan menempatkan diri Indonesia Juara Umum ke-2 di bawah tuan rumah Vietnam dan di atas Singapura, Deputi Isnanta tidak lupa berpesan untuk terus giat berlatih dan mempersiapkan diri bahkan selanjutnya. SEA Games hanya sasaran antara, untuk menempa diri menuju sasaran utama yang sesungguhnya yakni Olimpiade.

"Selamat berlatih, tentu jangan berhenti disini, karena disini sebuah target antara. Impian terbesar kelas dunia, Olimpiade atau bahkan dunia lainnya," pesannya.

"Itu sangat ditunggu-tunggu oleh masyarakat Indonesia, usia kalian masih muda banyak peluang untuk berkarir dan tidak percaya pemerintah ketika berolahraga menjadi profesi, terima kasih, sekali lagi selamat datang di Indonesia," tutupnya.

Perlu diketahui, cabor wushu ini digelar di Cau Giay Sporting Hall, Hanoi, Vietnam. Peraih medali emas cabor wushu ini diantaranya Seraf Naro Siregar pada nomor Taolu Daoshu/Gunshu Putra, Alisya Mellynar (Taolu Taijiquan Putri), dan Junita Malau (Sanda 48 kg Putri).

Secara total perolehan medali, Vietnam sebagai tuan rumah posisi pertama dengan total 20 medali, berasal dari 10 emas, 3 perak, dan 7 perunggu. Kontingen Indonesia menjadi negara yang menempati posisi kedua peraih medali terbanyak di cabor wushu dengan raihan 15 medali.

Baca Juga: Lepas Kontingen Indonesia ke SEA Games Vietnam, Jokowi: Minimal Ranking 3

Kemudian posisi ketiga peraih medali cabor wushu terbanyak berhasil ditempati oleh Singapura dengan 6 medali diantaranya dua emas, 3 perak dan 1 perunggu. [*/isr]

Baca Juga

Tambah Medali, Indonesia Masih Kejar Vietnam di Puncak Klasemen SEA Games 2021
Tambah Medali, Indonesia Masih Kejar Vietnam di Puncak Klasemen SEA Games 2021
Gowes Siti Nurbaya Adventure Kembali Digelar! Catat Tanggalnya dan Siapkan Dirimu!
Gowes Siti Nurbaya Adventure Kembali Digelar! Catat Tanggalnya dan Siapkan Dirimu!
Gubernur Mahyeldi Apresiasi Event Pacu Kuda Payakumbuh Lebaran Cup 2024
Gubernur Mahyeldi Apresiasi Event Pacu Kuda Payakumbuh Lebaran Cup 2024
Ini 4 Pemain yang Dipastikan Dipertahankan Semen Padang FC Musim Mendatang
Ini 4 Pemain yang Dipastikan Dipertahankan Semen Padang FC Musim Mendatang
Kenang Kejayaan 1986, Hetifah Sjaifudian Apresiasi Timnas Indonesia Sikat Vietnam 3-0
Kenang Kejayaan 1986, Hetifah Sjaifudian Apresiasi Timnas Indonesia Sikat Vietnam 3-0
Humas FC Semen Padang Juara Mini Soccer Trofeo Cup HUT ke-114 PT Semen Padang
Humas FC Semen Padang Juara Mini Soccer Trofeo Cup HUT ke-114 PT Semen Padang