Berkah Ramadan: Ratusan Mustahik di Pauh Tersenyum Bahagia Terima Bantuan Sembako

Berkah Ramadan: Ratusan Mustahik di Pauh Tersenyum Bahagia Terima Bantuan Sembako

Wali Kota Padang Hendri Septa menyerahkan paket sembako Ramadan Berbagi secara simbolis kepada perwakilan mustahik di Kecamatan Pauh. [Foto: Padangkita]

Padang, Padangkita.com - Program Ramadan Berbagi yang diselenggarakan Pemerintah Kota (Pemko) Padang kini menyentuh masyarakat Kecamatan Pauh.

Sebanyak 570 paket sembako dari Baznas Kota Padang disalurkan kepada para mustahik yang berada di Kecamatan tersebut di Masjid Nurul Huda, Jumat (29/3/2024).

Pada kesempatan tersebut Camat Pauh, Titin Masfetrin menyampaikan rasa terima kasih kepada Pemko dan Baznas Kota Padang yang telah menyerahkan bantuan sembako Ramadan Berbagi.

"Alhamdulillah bapak Wali Kota di tengah kesibukannya di bulan Ramadan menyempatkan diri untuk kemari. Nanti setelah ini, beliau juga akan berkunjung ke rumah salah satu warga yang terpilih mendapat bantuan bedah rumah lewat program Semata," ujarnya.

Lebih lanjut ia mengatakan, selain dari Pemerintah dan Baznas, pihaknya juga telah bertemu dengan sejumlah kampus dan perusahaan yang ada di lingkungannya untuk membahas sejumlah program pemberdayaan masyarakat.

"Kita lakukan sejumlah upaya agar berharap mustahik yang ada di tahun ini bisa berkurang," harapnya.

Sementara itu Ketua Baznas Kota Padang yang diwakili yang diwakili Wakil Ketua 1 Yultel Ardi menyampaikan bahwa paket sembako mereka terima merupakan bagian hak yang bersumber dari zakat.

"Kita menyediakan paket di Kecamatan Pauh sebanyak 570 dimana 80 persennya dari zakat ASN kota Padang. Jika tahun ini ada 30 ribu paket untuk kota Padang, mudah-mudahan tahun depan berkemungkinan 60 ribu paket," ujarnya.

Sementara itu Wali Kota Padang Hendri Septa yang menyerahkan paket sembako secara simbolis, mengatakan, program ini diharapkan bermanfaat bagi semua masyarakat yang menerima.

"Kita doakan semoga muzakki selalu diberikan kesehatan dan rezeki yang melimpah," tuturnya.

Dirinya juga menyampaikan ucapan terima kasih kepada muzakki kalangan non ASN. Ia menuturkan, ini merupakan tahun keempat bagi Pemko Padang menggaungkan "Ramadan Berbagi".

Baca Juga: Wujud Kepedulian di Ramadan Berbagi: 330 Mustahik di Padang Utara Terima Bantuan Sembako dari Baznas

"Sesuai anjuran agama kita, berbagi, bersedekah, berzakat, bahkan yang menerima zakat akan sama-sama mendapat berkah dan ganjaran yang baik oleh Allah SWT," harap Hendri Septa. [hdp]

*) BACA informasi pilihan lainnya dari Padangkita di Google News

Baca Juga

Pemko Padang Fasilitasi Sumur Bor untuk Tingkatkan Kesejahteraan Warga Binaan Rutan Anak Aie
Pemko Padang Fasilitasi Sumur Bor untuk Tingkatkan Kesejahteraan Warga Binaan Rutan Anak Aie
Pemko Padang dan Pemprov Sumbar Jalin Kerja Sama Optimalkan Pemungutan Pajak
Pemko Padang dan Pemprov Sumbar Jalin Kerja Sama Optimalkan Pemungutan Pajak
Pemko Padang Perkuat Pembinaan Anak Panti Asuhan
Pemko Padang Perkuat Pembinaan Anak Panti Asuhan
Kota Padang Raih Prestasi Tinggi dalam Evaluasi Kinerja Triwulan II
Kota Padang Raih Prestasi Tinggi dalam Evaluasi Kinerja Triwulan II
Pemko Padang Percantik Pasar Tradisional, Tingkatkan Ekonomi Masyarakat
Pemko Padang Percantik Pasar Tradisional, Tingkatkan Ekonomi Masyarakat
Dinsos Padang Perkuat Pilar Sosial untuk Entaskan Kemiskinan
Dinsos Padang Perkuat Pilar Sosial untuk Entaskan Kemiskinan