Banjir Terjang Guguak Limapuluh Kota, Satu Jembatan Putus dan Sehektare Lahan Pertanian Rusak

Berita Limapuluh Kota, Banjir Terjang Guguak Limapuluh Kota, Satu Jembatan Putus dan Lahan Pertanian Rusak, Sumbar, Sumatra Barat Terbaru

Banjir melanda Jorong Baliak, Nagari Simpang Sugiran, Kecamatan Guguak, Kabupaten Limapuluh Kota (Foto: Ist)

Berita Limapuluh Kota terbaru dan berita Sumbar terbaru: Banjir melanda Jorong Baliak, Nagari Simpang Sugiran, Kecamatan Guguak, Kabupaten Limapuluh Kota

Limapuluh Kota, Padangkita.com - Jorong Baliak, Nagari Simpang Sugiran, Kecamatan Guguak, Kabupaten Limapuluh Kota diterjang banjir, Kamis (3/9/2020). Akibatnya, satu jembatan putus, dan sekitar sehektare lahan pertanian rusak.

Kepala Pelaksana Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Limapuluh Kota, Joni Amir mengatakan banjir persisnya terjadi sekitar 01.00 WIB dini hari.

Dia menuturkan bencana tersebut dipicu oleh hujan dengan intensitas tinggi pada Rabu (2/9/2020) sekitar 20.30 WIB hingga hari ini sekitar 03.00 WIB. Sehingga mengakibatkan meluapnya air sungai di jorong tersebut. "Air mulai surut sekitar 06.00 WIB," ujar Joni, Kamis (3/9/2020) siang.

Banjir tersebut, kata Joni, telah menyebabkan putusnya satu jembatan dan merendam sekira 1 hektare sawah. Banjir juga membuat sebuah rumah warga terancam ambruk.

Baca Juga: Petugas dan Wakil Bupati Limapuluh Kota Diusir, Jenazah Pasien Covid-19 Lalu Diselenggarakan Tanpa Protokol Kesehatan

Tim BPBD Kabupaten Limapuluh Kota berkoordinasi dengan pihak kepolisian, TNI, dan PUPR berupaya turun ke lokasi untuk melakukan pendataan dan monitoring.

“Alat berat juga sudah diturunkan ke lokasi. Instansi terkait bersama masyarakat melakukan gotong royong untuk membersihkan lokasi yang terkena banjir. Beruntung tidak ada korban jiwa pada kejadian tersebut.” [fru/pkt]


Baca berita Limapuluh Kota terbaru dan berita Sumbar terbaru hanya di Padangkita.com

Baca Juga

Aktivitas Gunung Marapi Meningkat, Gubernur Mahyeldi Imbau Warga dan Pemudik Waspada
Aktivitas Gunung Marapi Meningkat, Gubernur Mahyeldi Imbau Warga dan Pemudik Waspada
Pupuk Indonesia Salurkan Bantuan untuk Korban Banjir di Bekasi
Pupuk Indonesia Salurkan Bantuan untuk Korban Banjir di Bekasi
Latgab Megathrust, Audy Sebut Pusat Tak Pernah Biarkan Sumbar Sendiri Hadapi Bencana
Latgab Megathrust, Audy Sebut Pusat Tak Pernah Biarkan Sumbar Sendiri Hadapi Bencana
Hujan Deras Landa Padang, Pohon Tumbang dan Tanah Longsor Ancam Warga
Hujan Deras Landa Padang, Pohon Tumbang dan Tanah Longsor Ancam Warga
Paham Potensi Bencana, Masyarakat Sumbar Perlu Tingkatkan Kewaspadaan - Kesiapsiagaan
Paham Potensi Bencana, Masyarakat Sumbar Perlu Tingkatkan Kewaspadaan - Kesiapsiagaan
Gubernur Mahyeldi Serukan Kepedulian Sosial di Tengah Masyarakat Entaskan Kemiskinan
Gubernur Mahyeldi Serukan Kepedulian Sosial di Tengah Masyarakat Entaskan Kemiskinan