Bakar Semangat Maba UBH, Gubernur Mahyeldi: Jadilah Bung Hatta Baru!

Bakar Semangat Maba UBH, Gubernur Mahyeldi: Jadilah Bung Hatta Baru!

Gubernur Sumatra Barat (Sumbar) Mahyeldi Ansharullah ‘membakar’ semangat mahasiswa baru (maba) Universitas Bung Hatta (UBH), saat membuka agenda Pengenalan Kehidupan Kampus bagi Mahasiswa Baru (PKKMB), Kamis (14/9/2023). [Foto: Dok. Biro Adpim Sumbar]

Padang, Padangkita.com - Gubernur Sumatra Barat (Sumbar) Mahyeldi Ansharullah membakar semangat mahasiswa baru (maba) Universitas Bung Hatta (UBH), saat membuka agenda Pengenalan Kehidupan Kampus bagi Mahasiswa Baru (PKKMB), Kamis (14/9/2023).

Mahyeldi meminta para maba tersebut menjadi ‘Bung Hatta Baru’, dan ikut berupaya mewujudkan Indonesia Emas pada tahun 2045.

“Orang yang berilmu lebih tinggi derajatnya di sisi Allah ketimbang yang tidak berilmu. Namun berilmu saja belum cukup tanpa memberikan manfaat bagi banyak orang. Keputusan ananda sekalian menempuh pendidikan di kampus ini sangat tepat, karena dari sini ananda dipersiapkan untuk menjadi Bung Hatta baru,” kata Gubernur Mahyeldi.

Penamaan kampus Universitas Bung Hatta (BH) sendiri, sambung Mahyeldi, juga seiring dengan keinginan penyelenggara pendidikan di kampus tersebut, untuk menciptakan tokoh-tokoh bangsa seperti Bung Hatta.

Kemudian, menjadi pejuang, pendiri, proklamator, dan aktif dalam pembangunan bangsa. Oleh karena itu, Mahyeldi meminta maba UBH tidak menyia-nyiakan waktu dan kesempatan yang tersedia.

“Kesempatan menjadi Bung Hatta baru sekarang ada di tangan ananda sekalian. Jadilah pemimpin bagi bangsa ini di masa yang akan datang. Memimpin untuk mewujudkan Indonesia Emas pada tahun 2045, sebagai satu dari empat negara terdepan di dunia. Ananda sekalian adalah para pemimpin di masa itu nantinya,” kata Mahyeldi.

Gubernur Mahyeldi juga menekankan, bahwa harapan bangsa bertumpu pada generasi muda yang merupakan bagian dari bonus demografi. Oleh karena itu, maba UBH diminta untuk tekun dalam perkuliahan, dan terus memupuk kemampuan diri agar kelak menjadi generasi yang mampu bersaing tidak hanya di level nasional, tetapi juga di level internasional.

Baca juga: Pemikiran Koperasi dan Hidup Hemat Bung Hatta di Mata Gubernur Mahyeldi

Di sisi lain, Rektor UBH Prof. Tafdil Husni menerangkan, tahun ini sebanyak 1.300 maba UBH dari jenjang S1, DIV, dan DIII akan mengikuti rangkaian PKKMB yang mengusung tema ‘Bung Hatta Muda, Berkarakter, dan Tangguh’.

Hadir dalam pembukaan PKKMB tersebut, Halida Nuriah Hatta, putri dari Bung Hatta, dan segenap civitas academica UBH. [*/adpsb]

Baca berita Padang terbaru dan berita Sumbar terbaru hanya di Padangkita.com.

Baca Juga

Gerakan Tabungan Pajak Pertama di Indonesia Diluncurkan di Sumbar, Mudahkan Masyarakat
Gerakan Tabungan Pajak Pertama di Indonesia Diluncurkan di Sumbar, Mudahkan Masyarakat
‘Nobar’ Semifinal Piala Asia U-23 di Auditorium Gubernuran Sumbar dan 5 Videotron di Lokasi Ini
‘Nobar’ Semifinal Piala Asia U-23 di Auditorium Gubernuran Sumbar dan 5 Videotron di Lokasi Ini
Hadiri Wisuda Ar Risalah, Gubernur Mahyeldi: Pemprov Siapkan Jalur Pendidikan ke Luar Negeri
Hadiri Wisuda Ar Risalah, Gubernur Mahyeldi: Pemprov Siapkan Jalur Pendidikan ke Luar Negeri
Tol Padang-Sicincin Tuntas Juli, 1 Mei Mahyeldi dan Menteri PUPR Bahas Rencana Kelanjutannya
Tol Padang-Sicincin Tuntas Juli, 1 Mei Mahyeldi dan Menteri PUPR Bahas Rencana Kelanjutannya
Tingginya Potensi Gempa-Tsunami di Sumbar, Menko PMK Minta BNPB Tambah Shelter
Tingginya Potensi Gempa-Tsunami di Sumbar, Menko PMK Minta BNPB Tambah Shelter
Kata Kepala BNPB soal Penunjukan Sumbar jadi Tuan Rumah HKBN 2024
Kata Kepala BNPB soal Penunjukan Sumbar jadi Tuan Rumah HKBN 2024