Andre Rosiade: Sukses MotoGP Mandalika Berdampak Baik untuk Ekonomi

Andre Rosiade: Sukses MotoGP Mandalika Berdampak Baik untuk Ekonomi

Ketua DPD Gerindra Sumbar Andre Rosiade. [Foto: Dok. Ist.]

Padang, Padangkita.com - Ajang balapan Pertamina Grand Prix of Indonesia (Indonesian GP) 2023 telah selesai dan berjalan lancar. Anggota Komisi VI DPR RI dari Fraksi Gerindra Andre Rosiade mengapresiasi Kementerian BUMN dengan InJourney, karena event MotoGP memberikan dampak ekonomi bagi masyarakat.

"Alhamdulillah, kami sangat bersyukur event Indonesian GP 2023 dapat berjalan dengan lancar, seru, dan meriah. Kami sangat bangga melihat balapan tahun ini dapat lebih dinikmati penonton," kata Andre yang juga Ketua DPD Partai Gerindra Sumbar, Selasa (17/10/2023).

Andre Rosiade mengapresiasi Kementerian BUMN dengan InJourney. Pihak-pihak tersebut, kata Andre telah bekerja keras untuk kesuksesan ajang MotoGP ini. Kesuksesan acara membuat Indonesia semakin dikenal di kancah internasional. Sebagai negara yang aman dan ramah untuk event- event dunia.

"Saya mengapresiasi Kementerian BUMN, PT Aviasi Pariwisata Indonesia (Persero) atau InJourney sebagai Holding BUMN Pariwisata. Berdasarkan data yang saya terima dari InJourney, event diproyeksikan menghasilkan Rp4,5 triliun mendatangkan penonton 103.000 orang, menggerakkan perekonomian. Tentu ini sangat bagus," kata Ketua Harian DPP Ikatan Keluarga Minang (IKM) ini.

Sebagaimana diketahui, ajang balapan Pertamina Grand Prix of Indonesia (Indonesian GP) 2023 telah rampung pada Minggu (15/10/2023). Balapan yang digelar di Pertamina Mandalika International Circuit tersebut dihadiri oleh 103 ribu penonton selama tiga hari penyelenggaraan, meningkat dibanding tahun lalu yang mencapai 102.801 penonton.

Sejalan dengan itu, InJourney sangat bangga gelaran Indonesian GP 2023 telah berjalan dengan lancar dan meriah.

“InJourney melakukan berbagai kolaborasi dengan sejumlah pihak, untuk memastikan Indonesian GP 2023 terselenggara dengan baik. Tentunya kami berterima kasih atas kontribusi dan kolaborasi seluruh pihak terutama masyarakat Lombok yang turut mendukung kelancaran event ini.

Baca juga: Andre Rosiade: Laporan Semen Padang FC Pertaruhan Transformasi PSSI!

Pelaksanaan MotoGP yang sukses menjadi salah satu bukti komitmen dan konsistensi InJourney Group untuk terus memacu pengembangan Mandalika sebagai destinasi pariwisata super prioritas (DPSP). Tentu kami berharap pelaksanaan Indonesian GP tahun depan juga dapat terlaksana lebih baik dan sukses," ujar Direktur Utama InJourney Dony Oskaria. [*/pkt]

Baca berita Olahraga terbaru dan berita Sumbar terbaru hanya di Padangkita.com.

Baca Juga

Kandidat Pilwako Padang Mengerucut, Andre Rosiade: Insya Allah Hendri-Hidayat Menang
Kandidat Pilwako Padang Mengerucut, Andre Rosiade: Insya Allah Hendri-Hidayat Menang
PKS Resmi Serahkan SK Mahyeldi-Vasko, Andre Rosiade: Tancap Gas Menangkan Pilgub Sumbar
PKS Resmi Serahkan SK Mahyeldi-Vasko, Andre Rosiade: Tancap Gas Menangkan Pilgub Sumbar
Andre Rosiade Promosikan Jersey Original Kabau Sirah, Imbau Pendukung Kurangi ‘Cimeeh’
Andre Rosiade Promosikan Jersey Original Kabau Sirah, Imbau Pendukung Kurangi ‘Cimeeh’
Sangat Bermanfaat, Peserta Pelatihan Menjahit di Padang Berterima Kasih kepada Andre Rosiade
Sangat Bermanfaat, Peserta Pelatihan Menjahit di Padang Berterima Kasih kepada Andre Rosiade
Andre Rosiade Buka Pelatihan Menjahit dan Membatik di Kota Padang
Andre Rosiade Buka Pelatihan Menjahit dan Membatik di Kota Padang
Partisipasi Pemilih PSU DPD RI sangat Rendah, Andre Rosiade: Tingkatkan Sosialisasi Pilkada!
Partisipasi Pemilih PSU DPD RI sangat Rendah, Andre Rosiade: Tingkatkan Sosialisasi Pilkada!