Andre Rosiade: Prabowo Subianto Pilihan Generasi Muda

Andre Rosiade: Prabowo Subianto Pilihan Generasi Muda

Ketua DPD Gerindra Sumbar Andre Rosiade (kiri) bersama Ketua Umum Partai Gerindra Prabowo Subianto. [Foto: Dok. Ist.]

Padang, Padangkita.com - Ketua DPD Partai Gerakan Indonesia Raya (Gerindra) Sumbar H Andre Rosiade menyebutkan, Prabowo Subianto saat ini sudah menjadi pilihan generasi muda. Utamanya generasi Z (Gen Z), atau orang yang lahir antara tahun 1996 sampai dengan 2009.

Hal ini tentu sangat menggembirakan Partai Gerindra sebagai pengusung Prabowo Subianto pada Pilpres 2024.

“Alhamdulillah, Pak Prabowo ternyata mendapat perhatian dari generasi muda Indonesia dan tentunya juga di Sumbar. Mereka yang sering disebut dengan iGeneration, GenerasiNet atau Generasi Internet melirik pak Prabowo sebagai calon pemimpin masa depan,” kata Andre Rosiade yang juga anggota Dewan Pembina DPP Partai Gerindra, Selasa (28/2/2023).

Menurut Andre, dukungan kaum muda terhadap Ketua Umum DPP Partai Gerindra itu bukan dibuat-buat, tapi hasil dari survei lembaga terpercaya selevel Litbang Kompas. Dari survei terakhir dinyatakan, elektabilitas atau tingkat keterpilihan Menteri Pertahanan Prabowo Subianto itu meningkat signifikan dari preferensi atau kecenderungan pemilih generasi Z.

“Kami membaca hasil survei Litbang Kompas terkini Januari-Februari 2023, pak Prabowo Subianto memiliki nilai elektabilitas di generasi Z dengan 20,6 persen. Sedangkan survei Litbang Kompas pada Oktober 2022 mencatat pemilih Prabowo dari generasi Z sebesar 16,6 persen. Artinya, ada kenaikan 4 persen dalam beberapa bulan saja,” kata Ketua Harian DPP Ikatan Keluarga Minang (IKM) ini.

Andre menyebutkan, Prabowo Subianto memiliki banyak hal yang membuat generasi muda menyukainya. Salah satunya, karena memiliki kinerja sebagai menteri tertinggi dibandingkan menteri lain. Terakhir, Lembaga Survei Indonesia Political Opinion (IPO) menyampaikan hasil riset kepuasan kinerja pemerintah Presiden Jokowi-Wakil Presiden Ma’ruf Amin. Hasilnya Prabowo Subianto mendapat penilaian tertinggi, yaitu 81,3 persen, jauh meninggalkan menteri lainnya.

Sebelumnya Sekjen Partai Gerindra Ahmad Muzani menyebutkan, Prabowo Subianto adalah kandidat yang paling disukai pemilih pemula dan kaum milenial berdasarkan hasil survei calon presiden.

“Prabowo Subianto adalah sosok yang banyak digandrungi dan dipilih kaum milenial sebagai capres favoritnya,” ujar Ahmad Muzani.

Menurutnya, tidak mungkin para pemilih pemula, pemuda, generasi Z dan kaum milenial memilih Prabowo kalau bukan karena visi, misi dan perjuangannya selama ini.

“Itu menunjukkan, kita sudah tepat menginginkan beliau maju pada Pilpres 2024 mendatang,” ungkap Muzani.

Oleh karena itu, Muzani mengingatkan seluruh kader Gerindra bergerak meyakinkan para pemilih generai Z, milenial dan kaum muda untuk memenangkan Prabowo pada Pilpres 2024.

Baca juga: Unggul Atas Anies di Survei Kompas, Andre Rosiade: Prabowo masih Dicintai Masyarakat Sumbar

“Turun ke lapangan, temui para petani, buruh, nelayan, pedagang kaki lima, orang-orang di kampung, rakyat miskin kota dan temui saudara-saudara kita di daerah pinggiran lainnya. Yakinkan anak-anak muda kaum milenial untuk memilih dan memenangkan Prabowo Subianto pada Pilpres 2024,” tegas Muzani.  [*/pkt]

 

*) BACA informasi pilihan lainnya dari Padangkita di Google News

Baca Juga

Andre Rosiade: JFP-Candra akan Jadikan Kabupaten Solok lebih Maju tanpa Marah-marah
Andre Rosiade: JFP-Candra akan Jadikan Kabupaten Solok lebih Maju tanpa Marah-marah
Andre Rosiade Bawa Rektor Unand ke Menteri BUMN: Bahas Pembangunan dan Pemasaran Produk Penelitian
Andre Rosiade Bawa Rektor Unand ke Menteri BUMN: Bahas Pembangunan dan Pemasaran Produk Penelitian
Andre Rosiade: Didukung Masyarakat Luas, Ramadhani-Suryadi Insya Allah Menang Pilwako Solok
Andre Rosiade: Didukung Masyarakat Luas, Ramadhani-Suryadi Insya Allah Menang Pilwako Solok
Andre Rosiade: Riyanda-Jeffry Calon Wali Kota Wakil Wali Kota Sawahlunto Pilihan Prabowo
Andre Rosiade: Riyanda-Jeffry Calon Wali Kota Wakil Wali Kota Sawahlunto Pilihan Prabowo
Andre Rosiade Ungkap Alasan Hendri Septa-Hidayat harus Lanjutkan Kepemimpinan di Padang
Andre Rosiade Ungkap Alasan Hendri Septa-Hidayat harus Lanjutkan Kepemimpinan di Padang
Braditi Moulevey Terpilih jadi Ketua DPW IKM Jakarta, Andre Rosiade: Insya Allah lebih Baik
Braditi Moulevey Terpilih jadi Ketua DPW IKM Jakarta, Andre Rosiade: Insya Allah lebih Baik