Anak David Beckham Akan Menikah di Usia 21 Tahun dengan Model Cantik Ini

Berita artis terbaru: Brooklyn Beckham dan Nicola Peltz, Anak david beckham menikah

Brooklyn Beckham dan Nicola Peltz. [Foto: Ist]

Berita artis terbaru: David dan Victoria Beckham tengah berbahagia sebab Brooklyn Beckham telah resmi bertunangan dengan Nicola Peltz.

Padangkita.com - Brooklyn Beckham, putra dari bintang sepakbola David Beckham dan perancang busana Victoria Beckham, bertunangan dengan aktris Amerika Nicola Peltz.

Baik Brooklyn Beckham maupun Nicola Peltz  mengunggah berita bahagia itu di akun Instagram.

"Dua minggu lalu saya meminta belahan jiwa saya untuk menikah dan dia berkata 'iya'," ungkap Brooklyn Beckham seperti dilansir dari Bloomberg.

"Saya adalah pria paling beruntung di dunia. Saya berjanji untuk menjadi suami terbaik dan ayah terbaik suatu hari," sambungnya.

Brooklyn Becham dan Nicola Peltz juga mengunggah foto yang sama, di mana keduanya berdiri di ladang dan berpelukan. Brooklyn Beckham memakai jas biru dan Nicola Peltz cantik dengan gaun kuning.

Dalam unggahannya, Nicola Peltz mengatakan, "Kamu telah menjadikan saya gadis paling beruntung di dunia. Saya tidak sabar untuk menghabiskan sisa hidup saya di sisimu," tulisnya.

Sementara itu, seorang sumber kepada The Mirror mengatakan, David Beckham dan Victoria Beckham telah merestui tunangan putranya yang baru 21 tahun itu. Usia Brooklyn Beckham lebih muda empat tahun dari Nicola Peltz.

"Ini adalah waktu yang sangat menyenangkan bagi seluruh keluarga dan setelah beberapa hubungan berbatu sebelumnya, mereka berpikir Brooklyn Beckham telah menemukan seseorang yang tepat," kata dia.

Baca juga: Digerebek dan Diseret Tanpa Sehelai Benang Pun, Wanita Ini Gugat Kepolisian

Victoria Beckham, mantan anggota band pop Spice Girls, mengirim ucapan selamatnya melalui Instagram.

"Kami tidak bisa lebih bahagia lagi mengetahui pasangan muda itu akan menikah," ungkapnya.

Brooklyn Beckham adalah anak tertua dari empat bersaudara David dan Victoria Beckham. Sementara Nicola Peltz dikenal melalui film-film seperti The Last Airbender dan Transformers: Age of Extinction.

 

Lihat postingan ini di Instagram

 

Sebuah kiriman dibagikan oleh nicola (@nicolaannepeltz) pada

Brooklyn Beckham dan Nicola Peltz telah berpacaran selama sekitar sepuluh bulan.

Brooklyn Beckham sebelumnya pernah berkencan dengan aktris Chloe Moretz, bintang media sosial Lexy Panterra, dan model Hana Cross.

Sedangkan Nicola Peltz sebelumnya pernah berpacaran dengan model Anwar Hadid dan vokalis LANY Paul Klein

Dikutip dari The Sun, selain berprofesi sebagai artis, Nicola sendiri adalah putri dari miliarder Amerika, Nelson Peltz dan Claudia, seorang mantan model.

Baca juga: Ruben Onsu Haramkan Sarwendah Beli Sebutir Garam Pakai Uang Sendiri

Tercatat bahwa kekayaan yang dimiliki Peltz diperkirakan mencapai 1,34 miliar pound sterling atau setara dengan Rp 24 triliun. Jumlah ini lebih besar dibandingkan kekayaan yang dimiliki David dan Victoria, yakni 335 juta pound sterling.

Peltz juga dikenal berteman dekat dengan Presiden AS Donald Trump dan merupakan salah satu pendukung loyalnya. [*/Son]


Baca berita Artis terbaru hanya di Padangkita.com.

Tag:

Baca Juga

Akses Kesehatan Lebih Mudah, Dinkes Padang Ajak Warga Manfaatkan Program 'Dokter Warga'
Akses Kesehatan Lebih Mudah, Dinkes Padang Ajak Warga Manfaatkan Program 'Dokter Warga'
DPR RI Tinjau Embarkasi Padang, Pastikan Kesiapan Layanan Kesehatan Jemaah Haji Lansia
DPR RI Tinjau Embarkasi Padang, Pastikan Kesiapan Layanan Kesehatan Jemaah Haji Lansia
Bank Nagari Mentawai Gelar Program Nagari Mekah, Tingkatkan Literasi Keuangan-Perbankan Syariah
Bank Nagari Mentawai Gelar Program Nagari Mekah, Tingkatkan Literasi Keuangan-Perbankan Syariah
Gedung FKM Unand Jati Dilalap Api, Satu Bangunan Tiga Lantai Hangus Terbakar, Kerugian Ditaksir Rp4 Miliar
Gedung FKM Unand Jati Dilalap Api, Satu Bangunan Tiga Lantai Hangus Terbakar, Kerugian Ditaksir Rp4 Miliar
Vasko Ruseimy: Efisiensi Tak Boleh Korbankan Program untuk Keselamatan Masyarakat
Vasko Ruseimy: Efisiensi Tak Boleh Korbankan Program untuk Keselamatan Masyarakat
Melihat Sejarah dan Filosofi Tari Kain asal Pesisir Selatan yang sudah Ditetapkan sebagai WTBI
Melihat Sejarah dan Filosofi Tari Kain asal Pesisir Selatan yang sudah Ditetapkan sebagai WTBI