- Perahu nelayan melintas diatas tumpahan 50 ton CPO di kawasan Pelabuhan Teluk Bayur Padang. (Foto : Aidil Sikumbang)
- Sebagian areal terdampak tumpahan CPO dari PT. Wira Inno Mas di Kawasan Pelabuhan Teluk Bayur. (Foto : Aidil Sikumbang)
- Lokasi belakang Pabrik PT.WIRA INNO MAS yang berbatasan langsung dengan laut di Kawasan Teluk Bayur Padang. Bocornya pipa tangki menyebabkan sekitar 50 ton CPO tumpah ke laut, Rabu (28/9/2017). (Foto : Aidil Sikumbang)
- Selain tergenang di atas air laut, tumpahan CPO juga melekat di batu karang di kawasan perairan Pelabuhan Teluk Bayur. (Foto : Aidil Sikumbang)
- Dua pekerja sedang menurunkan oil boom milik PT. Pelindo Teluk Bayur untuk mencegah meluasnya areal terdampak tumpahan CPO di kawasan Pelabuhan Teluk Bayur (Kamis/28/9/2017). Dua unit Oil Boom masing - masing sepanjang 250 meter dikerahkan agar tumpahan CPO cepat teratasi. (Foto : Aidil Sikumbang)
Sekitar 50 ton minyak sawit mentah (crude palm oil/CPO) tumpah dan mencemari laut di kawasan Pelabuhan Teluk Bayur Padang. Hal ini diduga akibat bocornya pipa tangki penampungan CPO yang akan diekspor. Berikut foto yang dihimpun oleh Padangkita.com di lokasi.