Pasien Covid-19 Meninggal Dunia di Sumbar Bertambah Lagi, Total 104 Orang

Berita Sumbar Terbaru: pasien corona meninggal di sumbar

Ilustrasi. [Foto: Denas/Padangkita.com]

Padang, Padangkita.com – Jumlah warga Sumatra Barat (Sumbar) yang terinfeksi virus Corona atau Covid-19 telah mencapai 5.358 orang, menyusul tambahan 208 orang, Jumat (25/9/2020). Pasien yang sembuh 2.722 orang, bertambah 84 orang. Sementara pasien yang meninggal dunia menjadi 104 orang, setelah bertambah satu orang lagi hari ini.

Juru bicara Gugus Tugas Covid-19 Sumbar, Jasman Rizal menyebutkan ada 12 daerah yang mencatat kasus baru. Paling banyak tetap Kota Padang 115 orang, menyusul Kota Bukittinggi 23 orang, Kabupaten Agam 21 orang, dan Kota Padang Panjang 12 orang.

Berikutnya Kabupaten Pesisir Selatan (Pessel) 8 orang, Kabupaten Padang Pariaman 8 orang, Kabupaten Pasaman Barat (Pasbar) 7 orang, Kabupaten Solok 5 orang, Kota Payakumbuh 3 orang, Kota Pariaman 2 orang, Kabupaten Sijunjung 2 orang, dan Kabupaten Solok Selatan (Solsel) 2 orang.

Pasien yang sembuh sebanyak 84 orang berasal dari 11 daerah, terbanyak pasien dari Kota Padang 34 orang, menyusul Kabupaten Pariaman 10 orang, Kota Payakumbuh 7 orang, Kota Bukittinggi 6 orang, Kabupaten Solok 6 orang, Kota Sawahlunto 4 orang, Kota Padang Panjang 4 orang, Kabupaten Sijunjung 4 orang, Kabupaten Agam 4 orang, Kabupaten Pesisir Selatan (Pessel) 4 orang, dan Kabupaten Tanah Datar 1 orang.

Sementara itu pasien yang meninggal dunia berasal dari Kota Padang yakni, wanita, 80 tahun, warga Lubuk Buaya, Koto Tangah, ibu rumah tangga, sebelumnya mengalami gejala demam dan sesak nafas, dirawat di RSUP Dr. M. Djamil, Padang.

Temuan kasus positif dan pasien sembuh hari ini berdasaran pemeriksaan 3.831 sampel spesimen yang oleh tim Laboratorium Pusat Diagnostik dan Riset Terpadu Penyakit Infeksi Fakultas Kedokteran Universitas Andalas (Unand) Padang dan Balai Penyidikan dan Pengujian Veteriner Wilayah II Baso, Agam.

Total jumlah spesimen yang diperiksa di Sumbar sampai hari ini sebanyak 183.596 sampel dan jumlah orang yang diperiksa sebanyak 149.525 orang.

Secara keseluruhan, temuan kasus positif dibanding pemeriksaan sampel spesimen atau Positivity Rate (PR) Sumbar naik ke angka 3,58 persen.

Jumlah kasus suspek di Sumbar tercatat sebanyak 429 orang, dirawat sebanyak 100 orang dan isolasi mandiri sebanyak 329 orang. [pkt]


Baca berita Sumbar terbaru hanya di Padangkita.com.

Baca Juga

Asyik Nongkrong di Warung, 13 Pelajar Diangkut Satpol PP Padang
Asyik Nongkrong di Warung, 13 Pelajar Diangkut Satpol PP Padang
Kematian Harian Covid-19 di Sumbar Catat Rekor, Bertambah 10 Orang Paling Banyak Bukittinggi
Kematian Harian Covid-19 di Sumbar Catat Rekor, Bertambah 10 Orang Paling Banyak Bukittinggi
Update Covid-19 Sumbar: Kasus Baru Bertambah 717 Orang dan Meninggal Dunia 4 Orang
Update Covid-19 Sumbar: Kasus Baru Bertambah 717 Orang dan Meninggal Dunia 4 Orang
Update Covid-19 Sumbar: Bertambah 567 Orang, Meninggal 3 Orang, Kasus Aktif 4.586 Orang
Update Covid-19 Sumbar: Bertambah 567 Orang, Meninggal 3 Orang, Kasus Aktif 4.586 Orang
Pasien Omicron Meninggal Dunia di Sumbar Bertambah 4 Orang, Kasus Aktif Jadi 4.049 Orang
Pasien Omicron Meninggal Dunia di Sumbar Bertambah 4 Orang, Kasus Aktif Jadi 4.049 Orang
Makin Ganas, Kasus Omicron di Sumbar Kembali Catat Rekor, Bertambah 654 Orang
Makin Ganas, Kasus Omicron di Sumbar Kembali Catat Rekor, Bertambah 654 Orang