Berita Pasaman terbaru dan berita Sumbar terbaru: Rumah milik mantan anggota DPRD Kabupaten Pasaman, Mawardi Mangku Alam terbakar
Lubuk Sikaping, Padangkita.com - Rumah milik mantan anggota DPRD Kabupaten Pasaman, Mawardi Mangku Alam terbakar, Rabu (9/9/2020) malam.
Diduga kuat, kebakaran yang menghanguskan rumah yang terletak di Jorong III Rambah, Nagari Lansek Kadok, Kecamatan Rao Selatan itu, dipicu oleh hubungan pendek arus listrik.
Kepala Satuan Polisi Pamong Praja dan Pemadam Kebakaran Kabupaten Pasaman, Aan Afrinaldi mengatakan tidak ada korban jiwa salam peristiwa itu.
"Info yang kita peroleh dari lapangan, rumah dan isinya ikut terbakar. Namun kita bersyukur tim pemadam kita bisa cepat turun ke lokasi," katanya kepada Padangkita.com, Kamis (10/9/2020) pagi.
Ditambahkan, saat kejadian pemilik rumah langsung menyelamatkan diri keluar rumah. Saat ini keluarga korban sudah mengungsi ke rumah keluarganya. Kerugian dari kejadian ini ditaksir mencapai Rp 250 juta.
Baca Juga: RSUD Pasbar Kembali Beroperasi Mulai Besok, PMI Telah Semprot Disinfektan
"Untuk penyebab kebakaran itu sendiri diduga akibat hubungan pendek arus listrik. Namun saat ini masih terus didalami penyebab pastinya," ujarnya.
Aan mengimbau masyarakat untuk selalu waspada, karena bencana dapat terjadi sewaktu-waktu. [rom/pkt]