Berita artis terbaru: Sembilan artis Indonesia ini kepincut dan dipersunting oleh pria berdarah Sunda. Mereka tampak harmonis dan memiliki kehidupan rumah tangga yang jauh dari gosip.
Padangkita.com - Tanah Sunda memiliki daya tarik tersendiri. Tidak hanya karena mereka yang memiliki wajah rupawan, orang-orang yang berdarah Sunda diyakini memiliki watak yang ramah, sopan dan humoris.
Maka tak mengherankan jika sejumlah artis Indonesia ini jatuh cinta dan akhirnya melangkah ke jenjang pernikahan dengan pria berdarah Sunda. Mereka pun tampak memiliki kehidupan rumah tangga yang bahagia dan jauh dari gosip.
Baca juga: 4 Fakta Tentang Moranbong, Girl Band Korea Utara yang Dibentuk Kim Jong Un
Penasaran siapa aja? Berikut 9 artis Indonesia yang menikah dengan pria Sunda dikutip dari berbagai sumber.
Karina Ranau
Perbedaan usia 25 tahun gak menghalangi penyatuan cinta Karina Ranau dengan aktor berdarah Sunda, Epy Kusnandar.
Memes
Hampir 33 tahun lamanya, Meidyana Maimunah alias Memes mengarungi bahtera rumah tangga dengan Addie MS yang berdarah Jawa-Sunda.
Dewi Gita
Pasangan musisi berdarah Sunda, Dewi Gita dan Armand Maulana sanggup pertahankan rumah tangga hingga 26 tahun lebih.
Herfiza Novianti
Herfiza Novianti menikah dengan Ricky Harun yang sama-sama berdarah Sunda. Jauh dari gosip miring, pasangan ini dikaruniai 4 orang anak.
Deswita Maharani
Punya suku yang sama, Deswita Maharani dan Ferry Maryadi memberikan nama khas Sunda untuk putra mereka, Kabay Anaking Maryadi.
Sabai Morscheck
Sabai Morscheck yang blasteran Jerman ini tertarik dengan sifat kocak Ringgo Agus Rahman, aktor berdarah Sunda. Kini mereka tengah menanti kelahiran anak kedua.
Nagita Slavina
Sudah bukan rahasia lagi, Nagita Slavina sejak tahun 2014 menjadi istri dari Raffi Ahmad, artis berdarah Sunda.
Jane Shalimar
Untuk pernikahan yang kedua, Jane Shalimar mantap memilih pengusaha Arsya Wijaya yang berdarah Sunda. Sempat hamil tapi keguguran, Jane Shalimar berusaha ikhlas kehilangan calon buah hati pertama mereka.
Angbeen Rishi
Saat menikah Maret lalu, Angbeen Rishi mengusung adat Sunda sesuai tanah kelahiran suaminya, Adly Fairuz. [*/Jly]