Pantai Belibis, Destinasi Wisata Baru di Kota Pariaman

Berita Pariaman, Pantai Belibis Pariaman, Pantai Belibis, Destinasi Wisata Baru di Kota Pariaman, Pariwisata Sumbar, Destinasi Wisata Baru, Film Ajo Piaman,

Tugu Tabuik Kota Pariaman (Foto: Ist)

Pariaman, Padangkita.com - Satu lagi destinasi wisata di Kota Pariaman, Sumatra Barat (Sumbar) menjadi perbincangan banyak orang. Pantai Belibis namanya.

Pantai Belibis berada Desa Padang Birik-Birik, Kecamatan Pariaman Utara.

Dulunya pantai ini sepi dan lengang dari kunjungan wisatawan, namun belakangan ini mendadak ramai dan viral di sejumlah sosial media.

Wali Kota Pariaman, Genius Umar mengatakan Pemerintah Kota Pariaman mengapresiasi kerja keras dan cerdas para tokoh masyarakat, kepala desa, dan ketua karang taruna setempat Indra Gustiananda dan jajarannya.

"Kami mengapresiasi seluruh pihak di daerah ini yang berhasil melihat potensi Pantai Belibis ini menjadi seperti saat ini," kata Genius Umar, Senin (8/6/2020) lalu.

Genius menyatakan untuk memajukan Kota Pariaman dibutuhkan kreativitas dan inovasi yang melibatkan seluruh komponen masyarakat khususnya para pemuda.

Ia berharap semakin banyak pemuda yang aktif dalam membangun Kota Pariaman sesuai dengan visi dan tujuannya yakni menjadikan kota tersebut menjadi kota tujuan wisata di Sumatra Barat.

Baca juga: Ditutup Selama Pandemi, Jam Gadang Semakin Cantik

"Maksimalkan potensi yang ada di Pantai Belibis sehingga semakin banyak wisatawan yang datang berkunjung ke tempat ini," tambahnya.

Sementara itu, ketua Karang Taruna Pariaman Utara, Indra Gustiananda menceritakan awal mula ia dan jajarannya mengembangkan lokasi wisata Pantai Belibis.

Menurutnya pada mulanya banyak orang dan warga yang berkativitas di daerah yang merupakan bekas abrasi pantai Desa Padang Birik-Birik tersebut. Tidak ada wahana atau permainan apa pun hanya sekadar tempat mandi-mandi.

"Karena itu, saya bersama karang taruna desa setempat berinisiatif untuk membuat lapangan bola volly pantai, lapangan futsal pantai dan wahana untuk berswafoto, seperti ayunan, tracking jalan di hutan rumbia serta wahana lainya," ungkapnya.

Ia menambahkan masih ada beberapa wahana yang akan dibuat seperti nama tag dan wahana lainnya yang akan memperindah dan mempercantik kawasan tersebut.

"Apalagi kala senja, sunset yang ada disini menjadi incaran kaum anak muda untuk mengabadikanya," tuturnya lebih lanjut.

Indra berharap Pantai Belibis ini akan menjadi ikon dan kawasan destinasi wisata yang baru di Kota Pariaman.

"Hal ini akan menjadikan Destinasi Wisata Pantai Kota Pariaman semakin beragam," pungkasnya. [*/abe]


Baca Berita Pariaman hanya di Padangkita.com

Tag:

Baca Juga

Wako Genius Umar Kukuhan Paskibra Pariaman 2023, Ini Pesannya
Wako Genius Umar Kukuhan Paskibra Pariaman 2023, Ini Pesannya
Nama Penyanyi Minang Elly Kasim akan Diresmikan Jadi Nama Jalan di Pariaman
Nama Penyanyi Minang Elly Kasim akan Diresmikan Jadi Nama Jalan di Pariaman
Lomba Desa Wisata Nusantara 2023 Resmi Di-launching di Desa Wisata Apar Pariaman
Lomba Desa Wisata Nusantara 2023 Resmi Di-launching di Desa Wisata Apar Pariaman
Dilepas Wako Genius, 35 Orang Kontingen Pramuka Pariaman Ikut Raimuna Nasional XII
Dilepas Wako Genius, 35 Orang Kontingen Pramuka Pariaman Ikut Raimuna Nasional XII
Wali Kota Pariaman Genius Umar Terima Penghargaan BKN Award 2023
Wali Kota Pariaman Genius Umar Terima Penghargaan BKN Award 2023
Sepekan, 9 Pelaku Penyalahgunaan Narkoba Diringkus Polres Pariaman
Sepekan, 9 Pelaku Penyalahgunaan Narkoba Diringkus Polres Pariaman