Harga Anjlok, Petani Bawang Menjerit

Harga Anjlok, Petani Bawang Menjerit

Komoditas bawang dikembangkan melalui koperasi (Foto: Aidil Sikumbang)

Lampiran Gambar

Petani bawang (oto: Aidil Sikumbang)

Padangkita.com - Petani Bawang di kabupaten Solok, Sumatera Barat mengeluhkan harga jual bawang yang terus anjlok. Menjelang Idul Fitri, harga bawang mencapai Rp 12 ribu per kilogram sementara itu harga jual bawang di tingkat petani hanya Rp 10 ribu per kilogramnnya.

Johan Wili, pedagang bawang mengatakan turunnya harga bawang terjadi sejak beberapa bulan terakhir.

"Kini harga bawang, Rp12 ribu - 15 ribu per kilo," katanya kepada Padangkita.com, Selasa (13/06/2017).

Turunnya harga jual bawang ini menurutnya akan sangat berpengaruh bagi perekonomian para petani apalagi beberapa hari lagi akan memasuki Idul Fitri.

Johan pun mengaku akibat turunnya harga bawang,sejumlah petani mengaku kesulitan memenuhi kebutuhan berlebaran keluarga. Hal ini disebabkan karena hasil panen tidak sesuai dengan biaya yang dikeluarkan sejak masa tanam hingga panen.

Menurut sejumlah petani, harga bawang merah idealnya lima belas hingga dua puluh ribu rupiah per kilogram. (Aidil Sikumbang)

Tag:

Baca Juga

Semen Padang Berikan Bantuan Memori dan SSD Senilai Rp17 Juta untuk SMK Semen Padang
Semen Padang Berikan Bantuan Memori dan SSD Senilai Rp17 Juta untuk SMK Semen Padang
Anggota Polres Padang Panjang Ditangkap BNNP Sumbar Terkait Narkoba, Terancam PTDH
Anggota Polres Padang Panjang Ditangkap BNNP Sumbar Terkait Narkoba, Terancam PTDH
Andre Rosiade Apresiasi KBRI Qatar yang Bikin Suasana Stadion Piala Asia U-23 seperti di GBK
Andre Rosiade Apresiasi KBRI Qatar yang Bikin Suasana Stadion Piala Asia U-23 seperti di GBK
43 Calon Pegawai Tetap Non PNS Unand Terima SK, Rektor: Siap Berkontribusi dan Tingkatkan Performa Universitas
43 Calon Pegawai Tetap Non PNS Unand Terima SK, Rektor: Siap Berkontribusi dan Tingkatkan Performa Universitas
669 P3K Tanah Datar Dilantik, Bupati Eka Putra: Jadilah Pelayan Masyarakat yang Ramah dan Murah Senyum
669 P3K Tanah Datar Dilantik, Bupati Eka Putra: Jadilah Pelayan Masyarakat yang Ramah dan Murah Senyum
Semarak Lomba Masak Serba Ikan: Kampanyekan Gemar Makan Ikan di Kota Padang
Semarak Lomba Masak Serba Ikan: Kampanyekan Gemar Makan Ikan di Kota Padang