Pemain Juve Ini Rasakan 6 Scudetto Secara Beruntun

Pemain Juve Ini Rasakan 6 Scudetto Secara Beruntun

Enam pemain Juentus yang merasakab gelar beruntun. (Foto: situs resmi Juventus)

Image Attachment

Enam pemain Juentus yang merasakab gelar beruntun. (Foto: situs resmi Juventus)

Padangkita.com - Juventus sukses mencatakan sejarah dengan meraih enam scudetto secara berturut-turut dengan skuat yang silih berganti. Gelar keenam ini dipastikan dalam pertandingan terakhir saat 'Si Nyonya Tua' sukses menggilas Crotone 3-0 di Juventus Stadium, Minggu, (21/05/2017).

Kemenangan ini membuat Massimiliano Allegri sukses mengunci gelar dengan 88 poin mengungguli AS Roma dan Napoli yang berada di posisi dua dan tiga. Bagi skuat Juve yang mengalami perubahan dalam enam musim, ada enam pemain yang merasakan enam scudetto secara beruntun.

1. Gianluigi Buffon. Kiper utama Juve ini telah membela 'Si Nyonya Tua' sejak 2001 setelah membela Parma sejak musim 1995 hingga 2001. Pemain yang telah berusia 39 tahun ini menjadi skuat yang merasakan enam scudetto beruntun bersama Juventus.

2. Andrea Barzagli. Pemain belakang 'Si Nyonya Tua' menjadi sosok sentral mengawal jala Buffon dikoyak penyerang lawan. Barzagli merupakan salah satu pilar barisan belakang Juve yang terkenal dengan sebutan 'Trio BBC'.

3. Leonardo Bonucci Bonucci. Pemain ini Merupakan tandem Barzagli di lini belakang Juve.

4. Giorgio Chiellini. Salah satu anggota trio BBC yang menjadi tembok kokoh yang sulit ditembus tim lawan.

5. Stephan Lichtsteiner. Pemain 33 tahun ini merupakan punggawa Timnas Swsiss dan bermain di posisi bek kanan di Juventus.

6. Claudio Marchisio. Pemain 31 tahun ini merupakan produk asli Turin yang bermain untuk posisi gelandang.

Dikutip laman resmi Juventus, Buffon, Barzagli, Marchisio, Chiellini, Stephan Lichtsteiner, bermain di pertandingan pertama Juventus di kandang pada 2011 saat menjamu Parma. Sedangkan Leonardo Bonucci tampil lebih dari pemain lainnya.

"Pertama-tama Anda harus mengucapkan selamat kepada para pemain karena telah memenangkan enam Scudetto berturut-turut - mereka akan tertulis dalam sejarah,” kata Allegri usai penyerahan piala, seperti dikutip situs resmi klub.

Allegri menunjuk kemenangan Juventus 2-0 atas Lazio pada 22 Januari 2017 sebagai titik krusial timnya musim ini. Kemenangan ini menunjukkan peralihan strategi Juve ke formasi 4-2-3-1.

Juve masih berpeluang meraih trible winner musim ini jika mampu menumbangkan Real Madrid saat final Liga Champions di Stadion Millennium, Cardiff, 3 Juni 2017.

Tags:

Baca Juga

Piala Dunia U-17: Lima Pesepakbola Muda Terbaik Yang Diprediksi Akan Melawan Tim Remaja Garuda
Piala Dunia U-17: Lima Pesepakbola Muda Terbaik Yang Diprediksi Akan Melawan Tim Remaja Garuda
Cara Nonton Live Streaming Piala Dunia 2022 Melalui PC/Laptop
Cara Nonton Live Streaming Piala Dunia 2022 Melalui PC/Laptop
Stiker Stuttgart Silas Wamangituka, gol kartu kuning
Striker Stuttgart Silas Wamangituka Diganjar Kartu Kuning Usai Cetak Gol
Berita Olahraga, Mantan Pemain Semen Padang FC, Marco Simic Kangen Berat Pada Mantan Pemain Semen Padang FC ini, Riko Simanjuntak, Semen Padang FC
Marco Simic Kangen Berat Pada Mantan Pemain Semen Padang FC ini
Berita Semen Padang FC terbaru, Hemat ala Nil Maizar, Tips Hemat Ala Nil Maizar untuk Pemain yang Kena Pemotongan Gaji, Baca Padangkita.com
Tips Hemat Ala Nil Maizar untuk Pemain yang Kena Pemotongan Gaji
Berita Semen Padang FC Terbaru, Roni Putra Meracik Kopi, Liga Ditunda, Roni Putra Pilih Salurkan Hobi Meracik Kopi, Baca Padangkita.com
Liga Ditunda, Roni Putra Pilih Salurkan Hobi Meracik Kopi