Pandemi Corona, 9 Juta Masyarakat Indonesia akan Terima BLT Rp600 Ribu

BLT Dana Desa Kemendes

Ilustrasi. [Foto: Istimewa]

Jakarta, Padangkita.com - Pemerintah Indonesia akan memberikan bantuan kepada masyarakat yang terdampak virus corona atau covid-19 di Indonesia.

Bantuan yang akan diberikan tersebut berupa Bantuan Langsung Tunai (BLT) selama 3 bulan dengan indeks juga Rp600 ribu per keluarga.

”Ini siapa yang menerima? Adalah seluruh keluarga yang ada di dalam data terpadu kami yang belum terima bansos seperti PKH, BPNT ataupun nanti kartu prakerja,” kata Menteri Sosial Juliari P Batubara dalam laman Setkab, Selasa (7/4/2020).

Juliari mengatakan bahwa saat ini setidaknya ada 9 juta jiwa yang masuk radar penerima BLT dari pemerintah pusat. Namun, angka tersebut masih dalam proses penyisiran, sehingga belum dapat dipastikan.

"BLT yang di luar itu semua, saya sudah lihat angkanya 9 juta, tapi sepertinya tidak sampai," ujarnya.

Baca juga: DKI Jakarta Jadi Wilayah Pertama Berstatus PSBB, Begini Proses Pengusulannya

Ia mengatakan masyarakat yang akan menerima BLT tersebut adalah seluruh keluarga yang ada di data DTKS plus nanti data tambahan dari Pemda-Pemda tersebut yang selama ini atau saat ini pun tidak terima bansos seperti PKH, BPNT, atau kartu pra-kerja.

Juliari menyebut pemberian BLT tersebut akan mulai dilaksanakan pada bulan ini agar masyarakat dapat merasakan manfaatnya sesegara mungkin.

”Rencana kami akan mulai secepatnya. Kita ingin mulai bulan ini, tapi tentunya karena baru diputuskan hari ini kami perlu untuk melakukan koordinasi-koordinasi terlebih dahulu,” imbuhnya.

Selain BLT, pemerintah juga akan memberikan bantuan sosial khusus warga Jakarta dan wilayah lain yang berbatasan langsung dengan Jakarta.

Wilayah Bodetabek yang langsung berbatasan dengan DKI tersebut adalah Kabupaten Bogor dan Kabupaten Kota Depok, Kota Bekasi, Kota Tangsel, Kota Tangerang dan Kota Tangerang Selatan.

"Kami akan memberikan bansos khusus berupa sembako, bansos khusus Presiden,” ujarnya

Juliari menyebut masyarakat yang akan menerima Bansos tersebut juga mereka yang ada di dalam data terpadu atau Data Terpadu Kesejahteraan Sosial (DTKS) ditambah masukan data-data dari Pemda.

Bansos khusus Presiden untuk warga Jabodetabek juga berupa paket sembako dengan nilai Rp600 ribu per keluarga yang akan diberikan dalam durasi 3 bulan dan akan dimulai untuk bulan ini. [*/try]


Baca berita terbaru hanya di Padangkita.com

Baca Juga

Sultan Najamudin Tegaskan DPD Harus Jadi Lembaga Terkuat Penjaga Aspirasi Daerah
Sultan Najamudin Tegaskan DPD Harus Jadi Lembaga Terkuat Penjaga Aspirasi Daerah
DPD RI Bahas Tantangan Implementasi MBG: dari Tata Kelola hingga Penguatan Peran Daerah
DPD RI Bahas Tantangan Implementasi MBG: dari Tata Kelola hingga Penguatan Peran Daerah
DPD RI Soroti Pemotongan Dana Transfer dan Dampaknya Bagi Otonomi Daerah
DPD RI Soroti Pemotongan Dana Transfer dan Dampaknya Bagi Otonomi Daerah
Senator Nawardi Ingatkan BPI Danantara Berhati-hati Kelola Dana Publik dalam Investasi Swasta
Senator Nawardi Ingatkan BPI Danantara Berhati-hati Kelola Dana Publik dalam Investasi Swasta
Ketua DPD RI Ajak Dunia Perkuat Peranan Masyarakat Adat dalam Mitigasi Iklim
Ketua DPD RI Ajak Dunia Perkuat Peranan Masyarakat Adat dalam Mitigasi Iklim
Gagasan 'Green Democracy' Ketua DPD RI Jadi Perhatian Delegasi Negara Asing di COP30 Brasil
Gagasan 'Green Democracy' Ketua DPD RI Jadi Perhatian Delegasi Negara Asing di COP30 Brasil